Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manajer Persita Tangerang, I Nyoman Suryanthara, mengatakan bahwa komunikasi dengan pemain asing masih tetap lancar termasuk soal pembahasan nilai kontrak.
Persita Tangerang memang menjadi salah satu tim yang belum menentukan stadion untuk markas lanjutan Liga 1 2020.
Meski begitu, Persita Tangerang telah menargetkan bakal menggelar latihan pada pertengahan Agustus ini untuk persiapan lanjutan Liga 1 2020.
Tim berjulukan Pendekar Cisadane itu belum menentukan kapan tepatnya memulai latihan.
Akan tetapi dalam waktu dekat ini untuk pemain dan pelatih bakal kembali berkumpul.
Baca Juga: Menang atas Real Madrid Saja Tak Cukup, Man City Ingin Juara Liga Champions
Bahkan salah satu pemain asingnya yang sempat pulang kampung ke Bosnia telah kembali ke Tangerang dan siap memulai latihan bersama tim.
Untuk saat ini tim hanya tinggal menunggu dua pemain asingnya yakni Mateo Bustos dan Tamirlan Kozubaev datang.
Tapi I Nyoman Suryanthara mengatakan kalau pemainnya bakal kembali setelah persiapan lanjutan Liga 1 seperti protokol kesehatan dan yang lainnya dari PT Liga Indonesia Baru (LIB) selesai.