Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menua, Barcelona Diragukan Melangkah ke Final Liga Champions

By Rebiyyah Salasah - Minggu, 9 Agustus 2020 | 19:15 WIB
Para pemain Barcelona mengerubungi Luis Suarez setelah sang penyerang sukses mencetak gol ke gawang Napoli dalam kemenangan 3-1 di Camp Nou pada laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Minggu (9/8/2020) dini hari WIB. (TWITTER.COM/OPTAJOSE)

BOLASPORT.COM - Striker legendaris timnas Inggris, Michael Owen, meragukan langkah Barcelona ke final Liga Champions karena seisi skuad yang menua.

Barcelona berhasil lolos ke babak perempat final Liga Champions 2019-2020 setelah mengalahkan Napoli dengan skor 3-1.

Barcelona dan Napoli berhadapan dalam laga leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Camp Nou, Minggu (9/8/2020) dini hari WIB.

Kemenangan 3-1 atas Napoli membuat Barca unggul agregat 4-2 dan berhak meraih tiket ke babak 8 besar Liga Champions.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Lionel Messi Permalukan 3 Pemain Napoli, Barcelona Lolos ke Perempat Final

Pada babak perempat final, pasukan Quique Setien akan bertemu Bayern Muenchen di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Sabtu (15/8/2020) pukul 02.00 WIB.

Kendati langkah Barca semakin dekat untuk menuju ke tahap akhir kompetisi, Michael Owen justru mempertanyakan peluang klub tersebut dalam memenangi Liga Champions musim ini.

Setelah laga Barcelona versus Napoli, Owen menilai bahwa Barca merupakan tim yang telah menua.

Bagi Owen, Barca telah menjadi tim yang berbeda dari sebelumnya.