Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Barcelona vs Napoli - Kondisi Messi Setelah Ditendang Manusia Lemari

By Ade Jayadireja - Minggu, 9 Agustus 2020 | 20:20 WIB
Megabintang Barcelona, Lionel Messi, sempat cedera saat menghadpai Napoli di Liga Champions, Sabtu (8/8/2020). (TWITTER.COM/JJKING_10)

BOLASPORT.COM - Barcelona sempat ketar-ketir ketika megabintang mereka, Lionel Messi, terkapar dalam duel kontra Napoli pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019-2020.

Lionel Messi mendapat cedera saat membantu Barcelona mengatasi Napoli dengan skor 3-1 di Camp Nou, Sabtu (8/8/2020).

Sang kapten tumbang setelah engkelnya terkena tendangan bek Napoli berjulukan Si Lemari, Kalidou Koulibaly.

Pria kelahiran Rosario itu menerima perawatan cukup lama sebelum akhirnya kembali bertanding.

Baca Juga: VIDEO - Gesture Misterius Lionel Messi di Camp Nou

Beruntung bagi Barca karena cedera tersebut tak berimbas negatif buat mesin gol mereka.

Menurut bocoran dari orang internal Barcelona kepada Marca, cedera Messi tak serius.

Messi hanya mengalami inflamasi dan kondisinya semakin membaik seusai menerima terapi es.

Sumber serupa menyebut bahwa superstar timnas Argentina itu tak memerlukan tes medis.

Barcelona pun bisa bernafas lega karena kemungkinan besar Messi bisa terlibat dalam partai perempat final melawan Bayern Muenchen.

Duel Barcelona versus Bayern Muenchen dijadwalkan berlangsung pada 14 Agustus 2020 dengan format satu leg.

Baca Juga: Soal Masalah Kontrak, Andrea Dovizioso Ogah Dibandingkan dengan Sebastian Vettel

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P