Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kerja Keras bagai Kuda, KTM Lakoni Tes Usai Raih Kemenangan Perdana di MotoGP

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 10 Agustus 2020 | 18:24 WIB
Tim pabrikan Red Bull KTM merayakan kemenangan Brad Binder pada balapan MotoGP Republik Ceska di Sirkuit Brno, Republik Ceska, 9 Agustus 2020. Ini merupakan kemenangan pertama KTM di MotoGP. (KTM IMAGES/POLARITY PHOTO)

BOLASPORT.COM - Pesta kemenangan KTM di MotoGP tak berlangsung lama. Brad Binder dkk. langsung melakoni agenda pengujian di sirkuit yang baru saja mereka taklukkan.

Penantian panjang KTM untuk mencetak kemenangan pertama di MotoGP akhirnya terpecahkan pada balapan seri ketiga MotoGP Republik Ceska, Minggu (9/8/2020).

Brad Binder sukses mempersembahkan raihan podium tertinggi bagi KTM setelah menang dengan meyakinkan pada balapan yang berlangsung di Sirkuit Brno, Republik Ceska, itu.

Sejak merebut posisi terdepan pada pertengahan lomba, Binder sama sekali tak terkejar. Dia pun finis dengan keunggulan 5,2 detik dari pembalap di belakangnya.

Baca Juga: Brad Binder Sulit Percayai Kemenangan pada MotoGP Republik Ceska 2020

Ini merupakan kemenangan pertama bagi KTM sejak balapan debut mereka bersama Mika Kallio pada seri penutup musim di Valencia, November 2016.

"Ini adalah hari yang luar biasa," kata Manajer Tim Red Bull KTM, Mike Leitner, dilansir BolaSport.com dar KTM.

"Sepanjang akhir pekan kami cukup kompetitif dengan waktu lap yang bagus di antara para pembalap dan kami mengharapkan sesuatu dari balapannya."

"Ada pasang-surut saat saya melihat kembali tiga tahun terakhir tetapi hasil ini sulit dipercaya. Kami sudah melihatnya di Jerez, juga di sini, bahwa kami semakin dekat dengan posisi terdepan."

Baca Juga: MotoGP Republik Ceska 2020 - Masterclass Johann Zarco, Ngebut Saat Dihukum hingga Raih Podium