Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Borussia Dortmund yang diwakilkan oleh direktur olahraga-nya, Michael Zorc, menyatakan bahwa Jadon Sancho tidak akan pergi ke mana-mana musim panas ini.
Winger Borussia Dortmund, Jadon Sancho, santer dikabarkan akan kembali ke Liga Inggris pada bursa transfer musim panas 2020.
Adapun klub yang kabarnya menjadi tujuan Sancho adalah Manchester United.
Demi mendatangkan Sancho pada musim panas ini, Manchester United pun siap mengucurkan dana besar.
Baca Juga: Stefano Cugurra: Setiap Pelatih Punya Gaya Melatih yang Beda-beda
Akan tetapi, tampaknya transfer Sancho ke Manchester United pada musim panas 2020 ini tidak akan terjadi.
Hal tersebut dikarenakan Borussia Dortmund masih memasukkan nama Sancho dalam rencananya untuk musim depan.
Pernyataan tersebut keluar langsung dari mulut Direktur Olahraga Dortmund, Michael Zorc.
Baca Juga: RESMI - Lionel Messi Versi Jepang Gabung Villarreal
"Kami berencana memiliki Jadon Sancho di tim kami musim depan," ujar Zorc seperti dikutip BolaSport.com dari The Independent.
"Dia akan bermain dengan kami musim depan. Saya pikir itu menjawab semua pertanyaan," kata Zorc menambahkan.
Zorc juga mengklaim bahwa kontrak Sancho, yang sebelumnya diyakini memiliki sisa dua tahun, telah diperpanjang satu tahun lagi pada musim panas lalu.
Baca Juga: Man United Harus Rekrut Gelandang dan Striker Baru Demi Bruno Fernandes
Dengan demikian, pemain berusia 20 tahun itu akan terikat kontrak dengan Dortmund sampai 2023.
"Musim panas lalu kami menyesuaikan gaji Jadon agar sesuai dengan perkembangan penampilannya," tutur Zorc melanjutkan.
"Jadi dalam konteksnya, kami sudah memperpanjang kontraknya hingga 2023 saat itu," pungkasnya.