Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Pertandingan, Dillian Whyte Diyakini Bisa Buat KO Povetkin

By Muhamad Husein - Selasa, 11 Agustus 2020 | 14:45 WIB
Poster pertandingan tinju, Dillian Whyte (kiri) vs Alexander Povetkin pada 22 Agustus 2020. (TWITTER.COM/BOXEOTOTALOK)

BOLASPORT.COM - Dillian Whyte percaya diri jelang berhadapan dengan Alexander Povetkin pada pertandingan tinju, 22 Agustus mendatang.

Bertanding di markas Matchroom Boxing, Brentwood, Inggris, Dillian Whyte bakal mengeluarkan seluruh kemampuannya demi mempertahankan gelar juara interim kelas berat WBC. 

Meski demikian, Alexander Povetkin juga bukan lawan yang mudah karena merupakan peraih medali emas Olimpiade Athena 2004.

Povetkin juga mencatatkan perolehan 35 kemenangan yang 24 diantaranya bisa diselesaikan lewat KO.

Baca Juga: Romelu Lukaku Ukir Rekor di Liga Europa, Conte: Dia Wajib Berterima Kasih Kepada Tim

Selain itu, petinju asal Rusia tersebut hanya baru dua kali kalah dalam sepanjang karir profesionalnya sebagai petinju.

Melihat catatan statistik Dillian Whyte, dia mencatatkan 27 kemenangan, dengan 18 kali lewat KO. 

Soal urusan kalah, Whyte hanya baru merasakan satu kali kekalahan saat menghadapi Anthony Joshua. 

Petinju berjulukan The Body Snatcher tersebut juga memiliki ambisi mempertahankan gelar untuk mendapatkan laga unifikasi gelar juara dunia kelas berat

Baca Juga: Sejarah Hari Ini - Kalahkan Rival, Fakhri Husaini Bawa Timnas U-16 Indonesia Juarai Piala AFF U-16 2018