Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Senior Bali United, Rahmat Syamsuddin Leo berikan wejangan kepada juniornya untuk menjadi pesepak bola profesional.
Berkecimpung di dunia sepak bola profesional sejak tahun 2008 tentu pengalaman Rahmat tak berlu dipertanyakan lagi.
Tepatnya Rahmat memulai karirnya bersama PSM Makassar.
10 tahun lebih waktu Rahmat dihabiskan di PSM.
Hingga akhirnya pada musim 2020, pemain berusia 32 tahun ini memutuskan bergabung dengan Bali United.
Bersama Bali United, Rahmat dikerumuni para pemain muda.
Dilansir BolaSport.com dari laman resmi Bali United, tercatat musim ini skuad Serdadu Tridatu terdiri dari tujuh pemain muda.
Hal tersebut pun membuat Rahmat merasa bahagia.
Baca Juga: Mantan Pemain Ceres Negros Ini Coba Move On dari Liga Indonesia