Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Alphonso Davies ikut membantu Bayern Muenchen dalam meredam Barcelona-nya Lionel Messi pada perempat final Liga Champions, Jumat (14/8/2020).
Bayern Muenchen secara mengejutkan berhasil mencukur Barcelona dengan skor 8-2 di Estadio da Luz, Portugal.
Alphonso Davies turut berkontribusi satu assist dalam kemenangan sensasional raksasa Jerman.
Aksi hebat Davies tak sebatas menyumbang umpan berbuah gol.
Dilansir BolaSport.com dari Whoscored, bek sayap berumur 19 tahun itu juga meninggalkan catatan statistik cukup mentereng.
Baca Juga: VIDEO - Lionel Messi Bengong Digocek Manusia Kilat Bundesliga
Dia mengukir lima dribel sukses, jumlah tertinggi dari seluruh pemain yang terlibat dalam duel Barcelona vs Bayern Muenchen.
Lionel Messi, yang biasanya doyan menggocek lawan, cuma mencatatkan tiga dribel sukses di pertandingan ini.
Catatan lainnya, Davies membuat satu operan kunci dan tak sekalipun kehilangan bola.
Statistik defensif Davies pun bisa dibilang bagus dengan dua intersep serta dua sapuan.
Baca Juga: CEO Bayer Leverkusen Benarkan Kai Havertz Telah Bicara Soal Transfer
MANUSIA TERCEPAT
Davies dikenal memiliki senjata andalan berupa kecepatan di atas rata-rata.
Sosok asal Kanada itu menyandang predikat sebagai pemain tercepat dalam sejarah Bundesliga setelah menorehkan catatan 36,51 kilometer per jam.
Rekor tersebut dia peroleh sewaktu melawan Werder Bremen, 15 Juni 2020.
Davies juga sangat tangguh dengan catatan 374 tekel sukses di liga musim 2019-2020, jumlah terbanyak dari seluruh pemain Muenchen.