Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pesan Penting Ketum PSSI Usai TC Timnas Indonesia Berakhir

By Mochamad Hary Prasetya - Sabtu, 15 Agustus 2020 | 19:00 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, memberikan motivasi kepada para pemain timnas Indonesia dan timnas U-19 Indonesia di Hotel Fairmont, Jakarta, Kamis (6/8/2020). (pssi.org)

BOLASPORT.COM - Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, menyampaikan pesan penting setelah pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia berakhir.

Setelah menjalani TC selama tiga pekan, sesi latihan timnas Indonesia yang digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta Pusat, berakhir pada Sabtu (15/8/2020).

TC timnas Indonesia harus berakhir dengan cepat karena tidak ada agenda yang diikutinya pada tahun 2020.

Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang sejatinya digelar pada Oktober mendatang terpaksa ditunda oleh AFC sampai 2021 karena pandemi Covid-19.

Hal itu juga dirasakan ketika AFF memutuskan untuk menunda Piala AFF 2020 yang seharusnya digelar pada November-Desember mendatang.

Piala AFF 2020 rencananya akan dihelat pada 2021.

Baca Juga: Gantikan Setien, Mauricio Pochettino Dijagokan Jadi Pelatih Barcelona

Dengan berakhirnya TC timnas Indonesia, rencana untuk menggelar sesi latihan di Korea Selatan atau Eropa pun batal terlaksana.

Shin Tae-yong selaku pelatih kepala hanya membawa timnas U-19 Indonesia untuk melanjutkan TC di luar negeri.

Untuk kapan TC di luar Indonesia, PSSI masih mencari negara yang pas di tengah Covid-19.

Baca Juga: Belum Jadi Dapat Sancho, Man United Malah Rekrut Winger Muda Asal Serbia

Sambil menunggu berangkat ke luar negeri, timnas U-19 Indonesia tetap menggelar TC di Stadion Madya.

Selesainya TC timnas Indonesia membuat Mochamad Iriawan menyampaikan pesan penting kepada para pemainnya.

Pria yang akrab disapa Iwan Bule itu berharap para pemain timnas Indonesia bisa tetap melakukan protokol kesehatan.

Baca Juga: Hasil P3 F1 GP Spanyol 2020 - Mercedes Masih Dominan, Verstappen Makin Dekat

"Saya berterima kasih kepada pemain yang sudah berlatih dengan tekun," kata Iwan Bule seperti BolaSport.com kutip dari laman resmi PSSI.

"Selain itu mengikuti aturan protokol kesehatan yang ada, baik sebelum berlatih di lapangan (14 hari karantina) maupun beberapa hari setelah berlatih di lapangan," ucap Iwan Bule menambahkan.

Lebih lanjut Iwan Bule mengatakan para pemain timnas Indonesia dikembalikan ke klubnya masing-masing.

Baca Juga: Man City Vs Lyon - Momen The Citizens Putus Hasil Buruk di Perempat Final

Saat ini ada beberapa klub yang sudah mulai berlatih menyambut bergulirnya lagi Liga 1 2020.

"Untuk timnas Indonesia senior, hari ini PSSI mengembalikan mereka ke klub masing-masing karena Oktober mendatang Liga 1 2020 bergulir lagi," kata Iwan Bule.

Seperti diketahui, pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, memanggil 29 pemain untuk melakukan TC di Ibukota.

Baca Juga: BREAKING NEWS - Andrea Dovizioso Keluar dari Ducati Usai MotoGP 2020

Dari daftar pemain itu, ada tiga nama yang tak bergabung bersama tim Merah Putih.

Ketiga pemain itu Osvaldo Haay (Persija Jakarta) yang kabarnya tengah mendaftarkan diri menjadi Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Jayapura.

Lalu Ilija Spasojevic (Bali United) yang terpaksa tidak datang karena anak perempuannya mengalami kecelakaan hingga patah tulang tangan.

Baca Juga: Ini Lawan Timnas U-16 Indonesia untuk Uji Coba Pekan Depan

Terakhir ada Zulfiandi (Madura United) yang tengah fokus menyembuhkan cederanya.

Itu berarti selama tiga pekan berlatih, TC timnas Indonesia hanya diikuti oleh 26 pemain saja.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P