Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bali United akan Bentuk Tim Basket untuk IBL 2021

By Mochamad Hary Prasetya - Minggu, 16 Agustus 2020 | 07:45 WIB
Logo Bali United. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bali United dikabarkan akan membentuk tim basket untuk berlaga di Indonesia Basket League (IBL) 2021.

Jika benar, maka bisa dibilang itu merupakan gebrakan baru yang dilakukan oleh Bali United.

Bali United lahir pada 2015 setelah mengakuisisi Persisam Putra Samarinda.

Tiga tahun berkecimpung di sepak bola Indonesia, Bali United sudah menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2018.

Satu tahun berikutnya, Bali United keluar sebagai juara Liga 1 2019.

Saat ini, tim berjulukan Serdadu Tridatu itu menjadi wakil Indonesia di Piala AFC 2020.

Baca Juga: Rekan Senegara Positif COVID-19, PV Sindhu Lakukan Antisipasi

Bali United menjelma menjadi klub sepak bola Indonesia yang selalu membuat gebrakan baru.

Mereka mengontrak jangka panjang Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, sebagai kandangnya.