Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petarung divisi kelas berat, Daniel Cormier, merasa kesal karena kembali menelan kekalahan dari Stipe Miocic dalam laga perebutan gelar juara pada UFC 252.
Misi Daniel Cormier untuk melakukan revans atas Stipe Miocic pada duel trilogi yang berlangsung di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat, Minggu (16/8/2020), kandas setelah sang lawan dinyatakan menang angka mutlak.
Para juri menilai Miocic unggul atas Cormier dengan skor 49-46, 49-46, dan 48-47.
Selain gagal merebut sabuk juara kelas berat UFC, hasil tersebut juga menambah jumlah kekalahan Cormier dari Miocic.
Sebelumnya, pada pertemuan kedua, petarung yang akrab disapa DC itu juga keok di tangan Miocic.
Baca Juga: Hasil Warm Up MotoGP Austria 2020 - Joan Mir Tercepat, Valentino Rossi di Luar 10 Besar
"Ini menyebalkan, berujung kekalahan dari dua pertarungan besar di trilogi," kata Cormier, dilansir BolaSport.com dari MMAjunkie.com.
Daniel Cormier berada di ambang kekalahan setelah menerima pukulan dari Stipe Miocic di area mata kiri.
Akibatnya, DC menjalani sisa pertarungan kontra Miocic hanya dengan satu mata.
"Saya bahkan tidak bisa melihat sisa pertarungan melalui mata kiri saya. Semuanya hitam," ujar dia menjelaskan.