Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Makna HUT Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia bagi Bek Klub Tentara

By Ibnu Shiddiq NF - Senin, 17 Agustus 2020 | 05:45 WIB
Logo Tira Persikabo. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek Tira Persikabo, Herwin Tri Saputra, mempunyai pandangan tersendiri terhadap perayaan HUT Kemerdekaan ke-75 Republik Indonesia.

Di hari spesial yang jatuh setiap tanggal 17 Agustus ini, Herwin Tri Saputra menyebut terbebas dari penjajahan merupakan suatu hal yang harus disyukuri.

Tak sedikit para pejuang yang telah berkorban harta hingga nyawa supaya Indonesia mendapatkan kemerdekaan.

"Alhamdulillah, sebagai bentuk suka cita karena Indonesia sudah 75 tahun merdeka, kita patut bersyukur dan menghargai jasa para pahlawan yang berjuang mempertaruhkan nyawa demi kemerdekaan negeri ini," ujarnya dikutip BolaSport.com dari TribunnewsBogor.com.

Baca Juga: Dwi Kuswanto Bertekad Bawa Tira Persikabo ke Papan Atas Liga 1 2020

Herwin berharap masyarakat Indonesia mampu menjadikan perayaan Hari Kemerdekaan kali ini sebagai renungan dalam hidup keberagaman.

Ia juga menekankan pentingnya menerapkan nilai-nilai yang telah tercantum dalam dasar negara Indonesia, yakni Pancasila.

"Pada momen HUT ke-75 RI ini saya berharap seluruh warga Indonesia tetap menjunjung tinggi dan terus menerapkan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila. Semoga Indonesia berjaya selalu," tegasnya.

Baca Juga: Diisukan Incar Mantan Pelatih dari Liga Vietnam, Begini Kata GM Arema FC