Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sebagai Hadiah Perceraian, Andrea Dovizioso Didukung Juara MotoGP 2020

By Fauzi Handoko Arif - Selasa, 18 Agustus 2020 | 05:00 WIB
Pembalap Ducati Corse, Andrea Dovizioso, saat memenangi balapan MotoGP Austria 2020, Minggu (16/8/2020). (TWITTER.COM/DUCATICORSE)

BOLASPORT.COM - Pengamat MotoGP, Carlo Pernat, memberikan dukungan kepada Andrea Dovizioso sebagai juara dunia MotoGP 2020.

Andrea Dovizioso sudah memastikan tidak akan lagi melanjutkan negosiasi perpanjangan kontrak dengan Ducati.

Pembalap Italia itu akan meninggalkan Ducati setelah MotoGP 2020 berakhir.

Pemberitaan tersebut langsung ditanggapi oleh Carlo Pernat sebagai pengamat MotoGP.

Baca Juga: MotoGP Austria 2020 - Maverick Vinales Bingung Cari Alasan Terpuruk

Pernat mengaku tidak terkejut dengan keputusan Dovizioso menolak bertahan bersama Ducati.

"Saya tidak terkejut karena jelas Ducati tidak lagi percaya pada Dovizioso. Jika percaya maka negosiasinya tidak akan alot," kata Pernat dikutip BolaSport.com dari GPone.

Mantan manajer Valentino Rossi ini juga menyorot sikap Ducati yang memperlakukan Dovizioso semena-mena.

Karena sikap tim Italia seperti itu, Pernat justru memberikan dukungan kepada Dovizioso untuk menjadi juara dunia MotoGP 2020.

Baca Juga: Meski Sudah Menang, Andrea Dovizioso Sebut Motor Ducati Tak Nyaman