Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pengamat MotoGP: Marc Marquez Takkan Tembus 3 Besar MotoGP 2020

By Agung Kurniawan - Selasa, 18 Agustus 2020 | 16:55 WIB
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez saat tiba di Sirkuit Jerez untuk seri MotoGP Andalusia 2020 (HONDA RACING CORPORATION)

BOLASPORT.COM - Pengamat ajang balap MotoGP, Carlo Pernat, meyakini bahwa Marc Marquez tidak akan mampu menembus posisi 3 besar pada klasemen akhir pembalap MotoGP 2020.

Sebagai juara dunia bertahan, kiprah Marc Marquez pada MotoGP 2020 berjalan tak sebaik musim lalu.

Marquez terpaksa absen setidaknya pada empat seri balap musim ini yakni MotoGP Andalusia, MotoGP Republik Ceska, MotoGP Austria, dan MotoGP Styria.

Sebelumnya, pada seri balap perdana, MotoGP Spanyol, Marquez gagal mendulang poin karena mengalami kecelakaan yang membuat dia mendapat cedera serius di lengan kanan.

Baca Juga: Calon Rekan 1 Tim Marc Marquez Harus Turunkan Temperamen jika Ingin Menangi Balapan

Kondisi itu turut mengundang perhatian Carlo Pernat.

Dalam sebuah kesempatan, Pernat menilai Marquez tidak akan mampu menembus posisi tiga besar dalam klasemen akhir pembalap MotoGP 2020.

"Marc Marquez tidak akan finis di peringkat tiga besar dalam kejuaraan musim ini," kata Carlo Pernat, dilansir BolaSport.com dari laman GPOne.

Kondisi fisik yang belum 100 persen fit serta kehilangan banyak poin menjadi faktor pertimbangan Pernat dalam menyatakan pendapat, meski dia juga yakin Marquez bakal tampil all out saat kembali balapan.

Baca Juga: Manajer Repsol Honda Izinkan Marc Marquez Kembali Kapan Saja

"Bagaimanapun dia akan berusaha untuk memenangi semua balapan karena dia tak peduli dengan lawan-lawannya," ujar Pernat.

"Namun, dia harus berhati-hati karena setelah mengalami cedera itu, kariernya terancam," kata pria Italia berusia 72 tahun itu.

Pernyataan terakhir Carlo Pernat ini tak lepas dari keputusan Marc Marquez yang nekat ingin tampil pada seri balap MotoGP Andalusia 2020, beberapa hari usai menjalani operasi.

Memang, pada akhirnya rencana itu batal direalisasikan, tetapi otot lengan kanan Marquez sudah kadung diajak bekerja lagi saat dia menjalani sesi latihan bebas.

"Secara pribadi, setelah seluruh persekongkolan ini, saya berpendapat akan ada kekacauan besar dengan para dokter," tutur Pernat.

Baca Juga: Jika Fabio Quartararo Juara MotoGP 2020, Itu Kesalahan Marc Marquez

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P