Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Komentator MotoGP, Dennis Noyes, menilai bahwa Marc Marquez masih mempunyai peluang untuk bersaing dan kembali meraih gelar juara dunia pada musim ini.
Pembalap Repsol Honda, Marc Marquez, harus melakukan usaha yang keras jika masih ingin mempertahankan gelar juara dunianya seusai mengalami cedera pada seri perdana MotoGP 2020.
Dalam balapan pertama MotoGP 2020 yang berlangsung di Sirkuit Jerez, Spanyol, kecelakaan hebat yang dialami Marc Marquez membuatnya menderita cedera patah tulang lengan kanan.
Akibatnya, Marc Marquez harus menepi dari lintasan balap dan terpaksa kehilangan kesempatan untuk mendulang poin setidaknya hingga seri MotoGP San Marino 2020, September mendatang.
Baca Juga: Sang Adik Beri Jawaban soal Rencana Marc Marquez Membalap Lagi
Kondisi tersebut membuat posisi rider berjuluk The Baby Alien itu sebagai juara bertahan semakin sulit lantaran pada musim ini MotoGP hanya menggelar total 14 seri balap saja.
Dengan kata lain, Marc Marquez mau tidak mau harus selalu meraih hasil maksimal pada sembilan balapan tersisa saat dia kembali mengaspal lagi di Sirkuit Misano, San Marino.
Meski sedang mengalami kondisi dan situasi yang sulit untuk bisa mempertahankan gelar juaranya, Dennis Noyes merasa Marc Marquez masih mempunyai peluang meraih hasil serupa musim ini.
Terlebih lagi hingga berakhirnya balapan keempat MotoGP 2020, persaingan semakin sengit di mana semua pembalap mempunyai peluang yang sama untuk menang di setiap serinya.
Baca Juga: Duet Andrea Dovizioso dan Marc Marquez di Honda Dinilai Tak Realistis