Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek kiri Bayern Muenchen, Alphonso Davies, mengungkapkan kegembiraannya usai membantu timnya melenggang ke final Liga Champions 2019-2020.
Bayern Muenchen melaju ke final Liga Champions musim 2019-2020 usai mengalahkan Olympique Lyon pada babak semifinal, Rabu (19/8/2020) waktu setempat atau Kamis dini hari WIB.
Berduel di Estadio Jose Alvalade, Die Roten menaklukkan Les Gones dengan skor telak 3-0.
Gol pembuka Bayern Muenchen dikemas oleh Serge Gnabry pada menit ke-18.
Melewati 4 pemain lawan, Gnabry melepaskan tendangan kaki kiri ke pojok kanan gawang Lyon yang gagal dijangkau oleh kiper Anthony Lopes.
Baca Juga: Bayern Muenchen ke Final Liga Champions, Lewandowski Ancam Rekor Gol Cristiano Ronaldo
Berselang 15 menit kemudian, eks pemain Arsenal itu sukses menggandakan skor melalui gol dari jarak dekat usai mendapatkan bola liar di depan gawang Lyon.
Pada babak kedua, Lewandowski mencetak gol penutup pada menit ke-88 lewat sundulan memanfaatkan umpan terukur Joshua Kimmich.
Dengan hasil tersebut, skuad arahan Hansi Flick dipastikan akan tampil di partai puncak Liga Champions 2019-2020.
Bayern untuk ke-11 kalinya ke final kompetisi paling elite antarklub Eropa tersebut.
Bagi Alphonso Davies, ini akan menjadi final Liga Champions perdananya.
Dilansir BolaSport.com dari BBC, Davies mengukir rekor baru sebagai pemain asal Kanada pertama yang akan mentas di final Liga Champions.
Davies mengakui bahwa bermain di final Liga Champions merupakan mimpinya yang menjadi kenyataan.
Baca Juga: Cuma Kalah dari Real Madrid, Bayern Muenchen Samai Pencapaian AC Milan di Final Liga Champions
Wonderkid berusia 19 tahun yang menyandang predikat sebagai pemain tercepat dalam sejarah Bundesliga itu berjanji akan tampil fokus pada laga pamungkas nanti.
"Bagi saya, ini adalah mimpi yang menjadi kenyataan sebenarnya," kata Davies.
"Bermain di Liga Champions dan mencapai final adalah segalanya."
"Rasanya menyenangkan, semua orang senang, dan semua orang telah bermain bagus."
"Kami tahu kami akan bermain melawan PSG. Mereka tim yang bagus jadi kami bisa sedikit merayakannya sekarang, tetapi kami akan fokus pada pertandingan berikutnya."
"Duel ini akan menjadi pertandingan yang bagus, pasti akan ada gol."
"Pertandingan ini yang Anda impikan sebagai pesepak bola, bermain melawan tim terbaik di Eropa dan kami mampu melakukannya, jadi saya senang," ujar Davies menambahkan.
Davies merupakan pemain tercepat di Bundesliga setelah menorehkan catatan 36,51 kilometer per jam.
Rekor tersebut dia peroleh sewaktu melawan Werder Bremen, 15 Juni 2020.
Baca Juga: Belajar dari Sejarah, Indonesia Tak Perlu Anti Pemain Naturalisasi di Timnas
Pada final Liga Champions musim ini, Davies bersama Bayern akan menghadapi laga berat melawan Paris Saint-Germain.
Neymar dkk melaju ke final setelah mendepak RB Leipzig di babak 4 besar dengan skor 3-0.
Gol-gol kemenangan PSG dilesakkan oleh Marquinhos, Angel Di Maria, dan Juan Bernat.
Duel PSG vs Bayern Muenchen bakal berlangsung di Estadio do Sport Lisboa e Benfica, Minggu (23/8/2020) waktu setempat atau Senin pukul 02.00 WIB.