Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Live di Kompas TV, Liverpool Tantang VfB Stuttgart dan RB Salzburg dalam Laga Pramusim

By Rebiyyah Salasah - Sabtu, 22 Agustus 2020 | 17:00 WIB
Liverpool akan menjalani laga pramusim melawan VfB Stuttgart pada Sabtu (22/8/2020) pukul 22.30. (KOMPASTV)

BOLASPORT.COM - Kampiun Liga Inggris 2019-2020, Liverpool, akan melakoni pertandingan uji coba melawan VfB Stuttgart dan RB Salzburg dalam rangka persiapan menjelang musim 2020-2021. 

Liverpool menjalani tur pramusim di Salzburg, Austria, sejak Sabtu (15/8/2020). 

Demi mematangkan persiapan menjelang musim 2020-2021, Liverpool menantang VfB Stuttgart untuk melakoni laga uji coba. 

Pertandingan Liverpool melawan VfB Stuttgart akan digelar pada Sabtu (22/8/2020) pukul 23.00 WIB. 

Selain VfB Stuttgart, The Reds juga akan menantang RB Salzburg dalam laga pramusim lainnya pada Selasa (25/8/2020) pukul 20.30 WIB. 

Kedua laga pramusim Liverpool tersebut dapat disaksikan di saluran Kompas TV

Laga melawan VfB Stuttgart dan RB Salzburg bisa jadi kesempatan untuk pelatih Liverpool, Juergen Klopp, untuk meracik formasi.  

Baca Juga: Termasuk Liverpool, Ini Daftar Korban Sevilla di Final Liga Europa

Klopp menilai, laga persahabatan tersebut juga penting bagi para pilar Liverpool untuk bisa menggali kemampuan dan meningkatkan permainan. 

Juru taktik asal Jerman ini pun mengaku senang akan berhadapan dengan dua tim yang sulit untuk dilawan. 

"Kami sangat senang menemukan lawan sekaliber ini. Agen yang membantu kami memberi tahu bahwa kami bisa melakoni laga melawan Stuttgart," kata Klopp, dikutip BolaSport.com dari laman resmi klub. 

"Kami berada di wilayah Salzburg yang lebih luas, jadi dalam perjalanan pulang, kami bertanding dengan mereka. RB Salzburg benar-benar penuh perencanaan di sini, jadi saya senang kami bisa melakukannya."

"Dari sudut pandang olahraga, jelas penting bagi kami setelah istirahat singkat untuk membiasakan kaki kami berlari cepat lagi. Latihan berjalan baik, ini sebenarnya yang kami harapkan, para pemain tidak kehilangan banyak kemampuan fisik. "

"Kedua tim adalah lawan yang sangat bagus, jadi itu akan menjadi laga yang sangat sulit. Para pemain harus berjuang dan menggali kemampuan lebih dalam," tutur Klopp menambahkan. 

Tak lama setelah menjalani laga pramusim, Liverpool akan berhadapan dengan Arsenal di Community Shield

KOMPASTV
Laga pramusim Liverpool melawan RB Salzburg ditayangkan secara langsung oleh Kompas TV pada Selasa (25/8/2020) pukul 20.30

Baca Juga: PSG vs Bayern Muenchen - Neymar dan Mbappe Bertalenta, tapi Lewandowski Terbaik

Bertanding pada Sabtu (29/8/2020), Klopp menilai bahwa bentrokan dengan The Gunners tidak akan berjalan mudah lantaran digelar di tengah pramusim. 

"Dari sudut pandang waktu, Community Shield ada di tengah pramusim. Arsenal adalah tim yang bagus, jadi ini akan menjadi pertandingan yang bagus, tetapi kedua tim belum selesai dengan latihannya," ujar Klopp.  

"Bagaimana kami bisa berlatih lalu melakoni pertandingan dan berlatih lagi? Tapi, itu tidak penting karena kedua tim mungkin memiliki situasi yang sama, meskipun itu cukup sulit."

"Tanggal 22 adalah pertandingan persahabatan pertama, persahabatan kedua digelar tanggal 25, dan tanggal 29 ada Community Shield, jadi Anda akan segera melihat ini adalah pertandingan yang cukup ketat."

"Tapi yang ingin saya lihat dari para pemain adalah kami memainkan sepak bola kami lagi, menangani masalah dalam permainan dengan cara kami, yang kami ciptakan, persiapkan, dan kami siapkan bersama. Kami memiliki semua prinsip yang telah kami kerjakan selama ini."

Baca Juga: Prediksi Juara Liga Inggris 2020-2021 Versi Komputer Super, Liverpool Kehilangan Gelar

"Jadi kami bekerja bersama untuk sementara waktu, tidak banyak berubah dari segi skuad. Kami hanya ingin melihat kembali permainan kami," tutur eks pelatih Borussia Dortmund ini mengakhiri.

Liverpool akan mulai mempertahankan gelar Liga Inggris pada tanggal 12 September, hanya enam minggu setelah akhir pertandingan musim lalu.

Sementara itu, Liverpool telah aktif di bursa transfer dengan mendatangkan bek kiri Olympiacos, Kostas Tsimikas senilai 11,7 juta pounds (sekitar Rp226 miliar).

Gelandang Bayern Muenchen, Thiago, juga tetap dikaitkan dengan kepindahan ke Anfield.

Sementara Neco Williams telah menandatangani kontrak jangka panjang baru di klub tersebut.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P