Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSG Vs Bayern Muenchen - Catatan Buruk Tim Prancis di Final Liga Champions

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 23 Agustus 2020 | 21:00 WIB
Kiri ke kanan: Trio penyerang PSG, Kylian Mbappe, Mauro Icardi, dan Neymar. (TWITTER.COM/PSG_GOLEADOR)

BOLASPORT.COM - Paris Saint-Germain tampil di babak final Liga Champions dengan dihantui catatan buruk tim asal Prancis.

Paris Saint-Germain akan bertemu dengan tim langganan final Liga Champions, Bayern Muenchen.

Bayern Muenchen sudah sering tampil di final Liga Champions, yakni sebanyak 10 kali.

Dari 10 pertandingan final, Die Roten berhasil memenangi lima trofi Liga Champions.

Sementara itu, PSG baru pertama kali berhasil mencapai partai puncak Liga Champions setelah setengah abad berdiri.

Baca Juga: VIDEO - Memori PSG vs Bayern Muenchen 3 Tahun Silam, Panggung Gol dan Assist Neymar

Tak hanya berlaga sebagai debutan, PSG juga dibayang-bayangi rekor buruk tim Prancis di babak final Liga Champions.

Sepanjang sejarah Liga Champions, hanya ada lima tim Prancis yang mampu mencapai babak final, termasuk PSG.

Sebelum PSG, ada AS Monaco, Olympique Marseille, Saint Etienne, dan Stade de Reims.