Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Bek Persib Bandung, Zalnando menanggapi positif tentang regulasi pemain U-20 yang diterapkan oleh PSSI.
Nantinya setiap klub termasuk Persib Bandung diwajibkan untuk memasukan pemain U-20 ke daftar susunan pemain.
Melihat hal tersebut, Zalnando menyatakan kesiapannya untuk bersaing dengan para pemain muda.
Ia juga menganggap dengan adanya para pemain muda, dirinya lebih termotivasi lagi untuk selalu bekerja keras.
Baca Juga: Eks Pemain Timnas Indonesia Ini Sudah Unjuk Gigi ke Pelatih Barcelona
"Saya melihatnya bagus untuk persaingan antar pemain. Ini bisa memotivasi saya untuk lebih baik lagi. Lebih bekerja keras pastinya. Persaingan akan semakin ketat dan itu bagus buat tim," katanya seperti dikutip Bolasport.com dari laman resmi klub, Minggu (23/8/2020).
Selain itu, dengan dilaksanakannya kembali latihan bersama, Zalnando merasakan progres yang baik untuk dirinya.
Ia mengaku adanya peningkatan pada dirinya baik secara fisik maupun permainan.
Baca Juga: Gelandang Persita Asal Argentina Jagokan Bayern Muenchen di Liga Champion
"Alhamdulillah kondisi kebugaran dengan latihan bersama ini progresnya terasa. Kondisi saya sudah semakin meningkat," ungkapnya.