Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Persib Bandung mendapat tambahan tiga pemain baru berusia di bawah 20 tahun untuk mengarungi Liga 1 2020.
Liga 1 2020 memiliki regulasi anyar soal pemain U-20.
PT Liga Indonesia Baru (LIB) mewajibkan setiap tim untuk memasukkan pemain U-20 dalam daftar susunan pemain dalam setiap pertandingan.
Persib Bandung sejatinya sudah memiliki dua pemain U-20 yang sudah bergabung dengan skuad sejak awal musim.
Baca Juga: Selamati Oh In-kyun yang Pensiun, Jonathan Bauman Ungkit Kenangan Pahit Gagal Juara
Mereka adalah Beckham Putra dan Mario Jardel yang sudah menjadi anggota tim Maung Bandung.
Namun, Persib berniat untuk menambah amunisi pemain mudanya dengan mendatangkan tiga pemain baru.
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, menjelaskan bahwa sejatinya ada empat pemain U-20 yang dimasukkan dalam timnya.
Hanya saja, satu pemain lain masih berada di kampung halaman dan belum diketahui kapan akan bergabung dengan Persib.
Baca Juga: Usain Bolt Positif Covid-19 Usai Rayakan Pesta Ulang Tahun
"Harapannya besok (tiga pemain muda bergabung) karena kami menunggu swab test selesai," tutur Robert dilansir Bolasport.com dari Tribun Jabar.
"Tiga pemain melakukan swab test hari ini (kemarin) dan satu lainnya sedang kembali dari kampung halamannya. Jadi saya belum tahu kapan," ujar Robert Alberts setelah memimpin latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Senin (24/8/2020).
Robert pun berharap tiga pemain yang sudah menjalani tes swab itu bisa segera bergabung dengan latihan tim pada hari ini, Selasa (25/8/2020).
Dengan begitu, para pemain muda itu bisa segera beradaptasi dengan atmosfer tim sebelum berlaga di Liga 1 2020.
Baca Juga: 5 Tujuan Potensial Luis Suarez setelah Dibuang Barcelona
"Tapi jika semuanya berjalan sesuai rencana, harapannya malam ini atau besok kami mendapat hasilnya, dan besok atau Kamis mereka sudah bisa bergabung dengan kami," katanya.
Robert sendiri tidak membocorkan nama-nama pemain yang akan bergabung dengan timnya.
Namun, pelatih asal Belanda itu memastikan bahwa ketiganya merupakan pemain lokal hasil binaan Persib Bandung.
Hal itu tentu berbeda dengan Persija Jakarta, Arema FC, dan Madura United yang mendatangkan beberapa pemain U-20 yang berasal dari Brasil.
Baca Juga: Kencangnya Suzuki di MotoGP 2020 Bikin Valentino Rossi Cemburu dan Andrea Dovizioso Mengeluh
Robert menjelaskan bahwa dirinya tidak punya keinginan untuk merekrut pemain yang berasal dari luar negeri karena ingin mengembangkan talenta muda Indonesia.
"Saya pikir ini sangat penting bahwa sepak bola Indonesia harus melihat talenta yang ada."
"Kami punya banyak talenta bagus dan kami tidak tertarik untuk membawa pemain U-20 dari luar negeri," ujar Robert.
View this post on InstagramMarc Marquez memang jadi ancaman banyak pembalap ya.... #motogp #gridnetwork
A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on