Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

ON THIS DAY - Liverpool Datangkan Mario Balotelli dari AC Milan

By Adi Nugroho - Selasa, 25 Agustus 2020 | 17:45 WIB
Mario Balotelli saat berseragam Liverpool. (TWITTER.COM/DAVEOCKOP)

BOLASPORT.COM - Tepat pada hari ini, 25 Agustus, enam tahun lalu, Liverpool membuat kejutan dengan mendatangkan Mario Balotelli dari AC Milan.

Pada musim panas 2014, Liverpool harus kehilangan salah satu pemain andalannya, Luis Suarez, yang memilih hengkang ke Barcelona.

Luis Suarez, yang didatangkan pada Januari 2011, menjadi tulang punggung The Reds dalam musim yang mengesankan pada 2013-2014.

Striker asal Uruguay itu mencetak 31 gol yang membantu Liverpool menduduki urutan kedua di klasemen akhir Liga Inggris musim tersebut.

Baca Juga: Hari Ini Program Latihan Persib Berjalan Singkat, Ini Menunya

Setelah kehilangan Suarez, Liverpool pun langsung mencari sosok yang bisa menggantikan perannya.

Pelatih The Reds kala itu, Brendan Rodgers, memilih nama striker AC Milan, Mario Balotelli, untuk menggantikan Suarez.

Seperti dikutip BolaSport.com dari BT Sport, transfer Balotelli ke Liverpool menelan biaya sebesar 16 juta pounds (sekitar Rp306 miliar).

Baca Juga: Setelah Lima Bulan Jadi Tahanan di Paraguay, Ronaldinho Akhirnya Bebas

Salah satu alasan Brendan Rodgers memilih Balotelli adalah pengalaman sang pemain di Liga Inggris.

Seperti diketahui, Balotelli pernah bermain di Inggris untuk Manchester City sejak 2010 sampai 2013.

Selama membela Manchester City, Balotelli berhasil menorehkan catatan yang cukup apik.

Baca Juga: Bersama Persija, Pemain Asing Ini Akui Permainannya Capai Level Lebih Baik

Dia mencetak 30 gol untuk The Citizens dan memainkan peran kunci dalam kemenangan Piala FA 2011 serta kesuksesan di Liga Inggris pada tahun berikutnya.

Rodgers berharap Balotelli bisa menduplikasi performa itu di Liverpool, namun harapan pelatih asal Irlandia Utara itu tidak pernah terwujud.

Saat berseragam merah Liverpool, Balotelli hanya mencetak empat gol dalam 28 penampilan dan dikirim kembali ke Milan, dengan status pinjaman, setahun setelah kedatangannya ke Anfield.

Baca Juga: Massimo Moratti Klaim Inter Milan Berupaya Gaet Lionel Messi

Masa depan Balotelli di Liverpool semakin suram setelah kedatangan pelatih asal Jerman, Juergen Klopp, yang masuk menggantikan Rodgers.

Klopp tidak melihat Balotelli masuk ke dalam proyeknya di Liverpool, oleh sebab itu eks juru taktik Borussia Dortmund tersebut memutuskan untuk melepas striker asal Italia itu begitu masa peminjamannya di Milan berakhir.

Balotelli bergabung dengan klub Liga Prancis, Nice, setelah didepak dari Liverpool.

Baca Juga: Alphonso Davies Bawa Bayern Muenchen Juara Liga Champions, Klub MLS Ketiban Untung

Di Nice, Balotelli menemukan kembali sentuhan mencetak golnya.

Dia berhasil mencetak 33 gol dalam 51 penampilan di Liga Prancis selama dua musim.

Balotelli hanya bertahan dua musim di Nice, setelah itu ia bergabung dengan klub Prancis lainnya, Olympique Marseille.

Di Marseille ia hanya bermain untuk satu musim dan akhirnya memutuskan untuk pulang kampung ke Italia guna bergabung dengan Brescia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P