Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih timnas Prancis, Didier Deschamps, meyakini bahwa Antoine Griezmann bisa sukses bermain bersama Lionel Messi di Barcelona.
Barcelona mendatangkan Antoine Griezmann dari Atletico Madrid dengan biaya 120 juta euro (sekitar Rp2 triliun) pada musim panas 2019.
Didatangkan dengan biaya besar, tentu ada harapan besar pula yang disandarkan Barcelona ke Griezmann.
Salah satu harapan Barcelona adalah Griezmann dapat membantu memaksimalkan lini serang mereka sekaligus menjadi partner sang kapten, Lionel Messi.
Baca Juga: 2 Pilar Asing Belum Datang, Pelatih Persebaya Serahkan Keputusan pada Pemain
Akan tetapi, harapan Barcelona itu tidak terwujud. Penampilan Griezmann di sepanjang musim debutnya, 2019-2020, kerap naik turun.
Alhasil, banyak yang beranggapan kalau jebolan akademi Real Sociedad itu tidak akan berhasil menjadi rekan Messi di lini serang Barcelona.
Namun, anggapan tersebut tidak berlaku untuk pelatih Griezmann di timnas Prancis, Didier Deschamps.
Baca Juga: Terkait Kontrak Pemain, Kabar Gembira Kembali Didapatkan Persebaya
Didier Deschamps merasa Griezmann masih bisa sukses bermain bersama Messi di Barcelona.