Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sang Juara Bertahan Coba Beradaptasi dengan Normal Baru

By Arif Setiawan - Senin, 31 Agustus 2020 | 22:00 WIB
Logo Bali United. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

Akan tetapi dibalik rasa bahagiannya, Nouri mengaku di awal pelaksanaan latihan, timnya sedikit mengalami kendala.

Pemain bernomor punggung 6 ini mengungkapkan skuadnya harus beradaptasi dengan keadaan yang berbeda.

Seperti yang diketahui, pandemi Covid-19 yang belum usai membuat semua kegiatan tak bisa dilakukan seperti sebelumnya.

Semua harus dilaksanakan dengan adanya penerapan protokol kesehatan yang ketat.

"Saya bekerja keras dan berusaha bersama rekan tim dalam menerima keadaan yang berbeda dan tidak mudah seperti biasanya," ujar Nouri.

Sementara itu, sekali lagi Nouri menegaskan bahwa timnya saat ini terus bekerja keras untuk beradaptasi dengan normal baru.

FACEBOOK.COM/OFFICIALBALIUNITED
Pemain asing Bali United, Brwa Nouri.

Baca Juga: Stefano Lilipaly Diambang Pintu Keluar dari Bali United

Semua dilakukan tentu untuk mempersiapkan diri sebaik mungkin jelang dilanjutkannya kompetisi.

"Latihan dengan situasi dan suasana yang berbeda tentu sangat sulit di awal," ucap Nouri.

"Tapi saya mencoba melakukan kembali bersama rekan tim untuk berusaha dan bekerja keras dalam persiapan kami di kompetisi yang akan kami jalankan," tuturnya.

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Zlatan Ibrahimovic akhirnya tiba di Italia pada Sabtu (29/8/2020) malam waktu setempat untuk segera menandatangani perpanjangan kontrak bersama AC Milan. Setelah keberadaan Zlatan Ibrahimovic sukses membawa hasil positif pada paruh kedua kompetisi Liga Italia 2019-2020, AC Milan memperpanjang kontrak striker asal Swedia itu. Negosiasi sempat berlangsung lama karena Zlatan Ibrahimovic meminta kenaikan gaji dari 3 juta euro untuk 6 bulan pada musim lalu menjadi 7,5 juta euro untuk musim 2020-2021. Kesepakatan kontrak baru antara AC Milan dan Ibrahimovic akhirnya tercapai di angka 7 juta euro semusim. #acmilan #ibrahimovic #bolasport #bolastylo #sportfeat #bolanas #superballid #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P