Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Duel menarik diperkirakan terjadi di antara tim Rajawali dan tim Harimau pada sesi pagi hari kedua turnamen simulasi Piala Thomas 2020 yang digelar PP PBSI, Rabu (2/9/2020).
Sebab, pada hari pertama turnamen, kedua tim tersebut sama-sama meraih kemenangan dan untuk sementara berada di peringkat kesatu dan kedua klasemen.
Tentu, kemenangan pada pertandingan mendatang bakal menjadi kunci tim tersebut untuk meraih gelar juara.
Dilansir dari unggahan line-up akun @badminton.ina di media sosial Instagram, rangkaian partai laga antara tim Rajawali dan tim Harimau akan dibuka dengan pertemuan Jonatan Christie dan Chico Aura Dwi Wardoyo mulai pukul 08.30 WIB.
Baca Juga: KTM Berjaya Musim ini, Danilo Petrucci Akui Sudah Prediksi Sebelumnya
Di atas kertas, Jonatan memang masih diunggulkan meraih kemenangan ketimbang Chico saat mereka bertemu di Hall Pelatnas PP PBSI, Cipayung, Jakarta Timur.
Namun, bukan berarti Chico tak punya kesempatan untuk membuat kejutan.
Pada hari pertama, Chico sukses membungkam seniornya, Shesar Hiren Rhustavito, yang membela tim Garuda.
Andai bisa meneruskan tren positifnya ini, bukan tak mungkin Jonatan bakal menjadi korban berikutnya Chico.
Baca Juga: Kontrak di WWE Habis, ke Mana Tujuan Brock Lesnar Selanjutnya?
Setelah duel Jonatan versus Chico, para penggemar bulu tangkis Tanah Air akan dimanjakan dengan pertarungan kelas dunia antara dua pasangan ganda putra, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Meski status turnamen simulasi Piala Thomas 2020 hanya ekshibisi, tetapi, bisa saja, pertemuan Fajar/Rian dan Marcus/Kevin nanti bakal semenarik yang mereka tampilkan pada final Asian Games 2018.
Biar bagaimanapun, memenangi pertandingan masih menjadi gengsi tersendiri bagi kedua pasangan ganda putra Merah Putih tersebut.
Baca Juga: Simulasi Piala Thomas 2020 - Sempat Tegang, Christian Sukses Jadi Penentu Kemenangan
Berikut jadwal lengkap pertandingan sesi pagi yang mempertemukan tim Rajawali dan tim Harimau.
MS1 - Jonatan Christie vs Chico Aura Dwi Wardoyo
MD1 - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo
MS2 - Karono vs Firman Abdul Kholik
MD2 - Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Rambitan vs Amri Syahnawi/Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira
MS3 - Bobby Setiabudi vs Christian Adinata