Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Inter Milan, Piero Ausilio, memberikan tanggapannya soal rumor ketertarikan Nerazzurri kepada gelandang Chelsea, N'Golo Kante.
Belakangan ini Chelsea dikabarkan telah mematok harga 80 juta pounds (sekitar Rp1,5 triliun) untuk salah satu pemain mereka, N'Golo Kante.
Pemberian banderol harga tersebut tak terlepas dari kabar ketertarikan Inter Milan untuk merekrut Kante pada musim panas 2020 ini.
Sejumlah laporan menyatakan bahwa pelatih Inter Milan saat ini, Antonio Conte, ingin reuni dengan Kante di San Siro.
Baca Juga: Dipanggil Lagi ke Timnas Inggris, Danny Ings Mulai Lupakan Liverpool
Seperti diketahui, Conte adalah sosok yang membawa Kante ke Chelsea dari Leicester City pada 2016 silam.
Akan tetapi, kabar tersebut ternyata hanya isapan jempol. Inter Milan tidak pernah berniat untuk mendatangkan Kante.
Hal tersebut dikonfirmasi oleh Direktur Olahraga Inter Milan, Piero Ausilio.
Menurut Ausilio, pihaknya tidak pernah berusaha untuk mendatangkan Kante, bahkan tidak menjadikan sang pemain sebagai target.
Baca Juga: Simulasi Piala Thomas 2020 - Yeremia/Pramudya Andalkan Kekompakan
"Kami tidak pernah memulai apa pun untuk merekrut Kante dari Chelsea," ujar Ausilio seperti dikutip BolaSport.com dari Sky Sports.
"Tak mungkin. Dia bukan target klub," kata Ausilio menambahkan.
Selain itu, Ausilio juga memberikan kabar tentang Lautaro Martinez.
Baca Juga: Bukan Hanya Geng Lionel Messi, Dewan Barcelona Kini Pecah Jadi Dua Kubu
Sosok berusia 45 tahun itu mengatakan pihaknya tidak pernah melakukan negosiasi dengan siapa pun terkait Lautaro Martinez meski ada ketertarikan yang nyata dari Barcelona.
"Ada pendekatan untuk pemain (Martinez) dari Barcelona, tapi kami tidak pernah memulai negosiasi," ucap Ausilio.
"Ada klausul yang tidak pernah diaktifkan dan sejak hari terakhir pelepasan klausul, kami menganggap Lautaro keluar dari bursa transfer," tutur Ausilio melanjutkan.