Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kandang Madura United Jadi Backup Stadion Piala Dunia U-20 2021?

By Mochamad Hary Prasetya - Jumat, 4 September 2020 | 10:45 WIB
Logo Madura United. (NDARU GUNTUR/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita, membenarkan kabar pindah kandangnya Madura United untuk berlaga di Liga 1 2020.

Madura United memutuskan untuk pindah kandang ke Stadion Gelora Delta, Sidoarjo, Jawa Timur.

Sebelumnya tim asuhan Rahmad Darmawan itu mendaftarkan dua venue di Madura untuk menjadi kandangnya yakni Stadion Gelora Ratu Pamelingan dan Stadion Bangkalan.

Namun seiring berjalannya waktu, Madura United memutuskan untuk pindah kandang.

"Madura United sudah bilang ke kami ada rencana untuk pindah," kata Akhmad Hadian Lukita kepada BolaSport.com.

Akhmad Hadian Lukita sempat menanyakan apa alasan Madura United untuk pindah kandang.

Baca Juga: Lewat Kepala Kru Baru, Valentino Rossi Dapatkan Angin Segar Lagi

Tim berjulukan Laskar Sappe Kerrab itu memilih pindah kandang karena stadionnya akan digunakan untuk Piala Dunia U-20 2021.

Sejauh ini Stadion Bangkalan dan Stadion Gelora Ratu Pamelingan tidak masuk ke dalam satu dari enam venue Piala Dunia U-20 2021.

Terdekat dari Madura adalah Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, yang akan dipakai untuk event sepak bola muda terbesar dua tahun sekali itu. 

Baca Juga: Mike Tyson antara Menang dan Mati Saat Lakoni Laga Comeback

Bisa saja kandang Madura United akan direnovasi untuk dipakai sebagai tempat latihan tim peserta Piala Dunia U-20 2021.

Sebab, jarak Madura ke Surabaya relatif sangat dekat.

Baca Juga: Telah Resmi Dicoret, Sosok Penting Ini Bongkar Kesannya di Persija

"Madura United bilang, stadionnya dipakai backup untuk Piala Dunia U-20 2021," kata Akhmad Hadian Lukita.

"Untuk detailnya bisa ditanyakan ke Madura United," tutup pria berkacamata tersebut. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P