Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Roberto Mancini berhasil mencatatkan rekor dan Erling Haaland tampil luar biasa dalam ajang UEFA Nations League, Senin (8/9/2020) dini hari WIB.
UEFA Nations League kembali bergulir dan menyajikan laga big match antara Belanda dan Italia.
Dalam laga tersebut, Italia berhasil meraih kemenangan tipis dengan skor 1-0 lewat gol Nicolo Barella.
Hasil tersebut membuat Italia mengambil alih puncak klasemen Liga A Grup A1 dari Belanda.
Selain itu, kemenangan Gli Azzurri dini hari tadi juga memberikan catatan rekor tersendiri bagi Roberto Mancini.
Baca Juga: Hasil Belanda Vs Italia - Perpanjang Rekor Kemenangan, Gli Azzurri Hajar Oranje
Mancini berhasil menyamai catatan salah satu pelatih legendaris Italia, Marcello Lippi, dengan hanya mengalami 2 kekalahan dari 21 laga pertamanya.
Sementara itu, di grup yang sama dengan Italia, Polandia berhasil memetik poin penuh atas Bosnia dan Herzegovina.
Polandia menang tipis dengan skor 2-1.
Laga UEFA Nations League tadi malam juga menjadi panggung tersendiri bagi penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland.
Haaland berhasil tampil luar biasa dengan mencetak dua gol dan satu assist dalam laga melawan Irlandia Utara.
Baca Juga: Legenda Liverpool Tak Mau The Reds Juarai Liga Inggris dengan Mudah
Penampilan apik Haaland berhasil membawa Norwegia menang besar dengan skor 5-1 atas Irlandia Utara.
Di grup yang sama dengan Norwegia, yakni Liga B Grup B1, Rumania berhasil menang atas Austria dengan skor 3-2.
Di Liga B Grup B2, hanya Skotlandia yang memetik kemenangan usai mengalahkan Republik Ceska dengan skor 2-1.
Sementara itu, Israel dan Slovakia harus puas berbagi angka dengan skor 1-1.
Di Liga C Grup C4, Lituania berhasil membekap Albania dengan skor 1-0 dan Belarusia menang atas Kazakstan dengan skor 2-1.
Baca Juga: RESMI - Everton Datangkan James Rodriguez dari Real Madrid
Hasil lengkap UEFA Nations League Senin (7/9/2020) malam dan Selasa (8/9/2020) dini hari WIB:
Liga A Grup A1
Liga B Grup B1
Liga B Grup B2
Liga C Grup C4