Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
"Saya yakin semua pihak mempunyai pemikiran yang sama, yaitu mewujudkan target itu," ucapnya.
Tak hanya itu, pemain asal Kroasia yang baru saja ikut bergabung latihan itu sangat antusias untuk memulai persiapan Liga 1.
Bagi Marko Simic, dirinya tak memiliki masalah terkait kondisi fisiknya karena meski libur panjang menjalani latihan secara mandiri sudah menjadi kewajibannya.
Hanya saja dengan kembali berlatih di lapangan terbuka membuat Simic harus bisa mengembalikkan naluri permainannya apalagi untuk mencetak gol.
Baca Juga: Musim Panas Tahun Depan, Man City Siap Gerilya Demi Lionel Messi
Sebab selama hampir enam bulan ia tak mencetak gol ke gawang, oleh karena itu Simic masih membutuhkan waktu.
"Tentu saja saya membutuhkan waktu beberapa hari untuk mengembalikan naluri mencetak gol setelah lama tidak bermain sepak bola," ujar Marko Simic.
"Tapi saya sudah merasakan situasi seperti ini. saya kira saya akan cepat beradaptasi," tutur Simic.
Persija Jakarta sendiri pada lanjutan Liga 1 2020 ini bakal menjadi musafir dengan berkandang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta.