Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Dua tim yakni Rajawali dan Harimau akan saling berhadapan pada sesi pagi hari ketiga atau hari terakhir gelaran Simulasi Piala Uber 2020 Jumat (11/9/2020).
Tim Rajawali dan Harimau akan sama-sama saling merebut kemenangan pada hari terakhir ajang Simulasi Piala Uber 2020 yang dimainkan di Hall Pelatnas Cipayung, Jakarta.
Dilansir BolaSport.com dari Tournament Software, Fitriani akan menjadi wakil tim Rajawali yang turun pada partai pertama dengan melawan Putri Kusuma Wardhani dari kubu Harimau.
Laga tersebut akan berjalan sengit menyusul Fitriani dan Putri Kusuma Wardhani sama-sama mengusung misi melanjutkan tren positif yang berhasil dibuat dari laga sebelumnya.
Baca Juga: Hasil Simulasi Piala Uber 2020 - Meski Sudah Kalah, Aisyah Sumbang Poin Kedua Garuda
Pada partai kedua, Rajawali akan menurunkan duet Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti untuk berhadapan dengan Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah.
Dalam laga sebelumnya, baik Ribka/Fadia dan Febriana/Putri sama-sama mampu meraih hasil positif tatkala menghadapi lawan mereka masing-masing pada hari kedua.
Saifi Rizka Nur Hidayah akan menjadi wakil tim Rajawali pada partai ketiga, dia akan berhadapan dengan Tasya Farahnailah yang menggantikan Asty Dwi Widyaningrum.
Asty Dwi Widyaningrum sendiri harus melewatkan laga yang tersisa pada ajang Simulasi Piala Uber 2020 lantaran mengalami cedera pada engkel kirinya saat melawan Stephanie Widjaja.
Baca Juga: Legenda Bulu Tangkis Indonesia Pinang Moeldoko Jadi Ketua PBSI Selanjutnya
Sementara pada partai keempat akan menampilkan pertandingan antara Melani Mamahit/Tryola Nadia dan Agatha Imanuella/Nita Violina Marwah.
Partai kelima alias partai terakhir akan mempertemukan duel antara Komang Ayu Cahya Dewi dan Bilqis Prasista.
Pertandingan antara tim Rajawali dan Harimau akan digelar pada Jumat (11/9/2020) mulai pukul 08.30 WIB.
Berikut susunan pemain untuk pertandingan Rajawali vs Harimau
WS1 - Fitriani vs Putri Kusuma Wardani
WD1 - Ribka Sugiarto/Siti Fadia Silva Ramadhanti vs Febriana Dwipuji Kusuma/Putri Syaikah
WS2 - Saifi Rizka Nur Hidayah vs Tasya Farahnailah
WD2 - Melani Mamahit/Tryola Nadia vs Agatha Imanuella/Nita Violina Marwah
WS3 - Komang Ayu Cahya Dewi vs Bilqis Prasista
Baca Juga: Simulasi Piala Uber 2020 - Ini Kunci Putri KW Balas Kekalahan dari Gregoria