Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hanya Ada Satu Tim yang Bisa Kalahkan Persija Era Sergio Farias

By Alif Mardiansyah - Jumat, 11 September 2020 | 20:15 WIB
Marko Simic, Rezaldi Hehanusa, Sandi Sute dan para skuad Persija Jakarta ketika menjalani latihan di Lapangan Sutasoma Halim, Jakarta Timur (9/3/2020) (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dari sekian banyak tim di Liga Indonesia, hanya ada satu klub yang mampu kalahkan Persija Jakarta asuhan Sergio Farias.

Jalinan kisah antara Persija Jakarta dengan Sergio Farias harus terhenti sejak tanggal 10 September 2020.

Pasalnya, Sergio Farias memutuskan untuk melepas jabatannya sebagai pelatih kepala Persija Jakarta.

Bukan perihal gaji ataupun masalah dengan pihak klub, ternyata Sergio Farias punya alasan lain yang buat dirinya meninggalkan Persija.

Alasan Farias tidak lagi menjadi juru taktik Persija Jakarta dalam lanjutan Liga 1 2020 yakni karena faktor keluarga.

Pelatih berusia 53 tahun tersebut mundur jadi pelatih Persija dikarenakan anak kandungnya tengah dinyatakan terpapar virus corona.

Selain itu, keponakan dari Sergio Farias pun belum lama ini meninggal dunia akibat dari virus COVID-19.

Baca Juga: Hamka Hamzah Petik Satu Pelajaran yang Diberikan Alfred Riedl

Sebagai ayah yang baik, Farias pun secara berat hati harus meninggalkan Persija Jakarta dan fokus menemani keluarganya.