Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aston Villa vs Man United - Solskjaer Ungkap Harapan untuk Pemain

By Sri Mulyati - Sabtu, 12 September 2020 | 00:00 WIB
Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer. (TWITTER.COM/FOOTVIZC)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer, menegaskan bahwa ia menganggap serius laga persahabatan melawan Aston Villa.

Manchester United dijadwalkan melawan Aston Villa di Stadion Villa Park pada Sabtu (12/9/2020) pukul 20.00 WIB.

Laga tersebut dimaksudkan sebagai pertandingan persahabatan sebelum Liga Inggris bergulir.

Ole Gunnar Solskjaer tetap berharap laga melawan Aston Villa dapat membawa keuntungan untuk timnya.

"Laga ini dimaksudkan untuk memberikan menit bermain bagi beberapa pemain," ujar Solskjaer seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi klub.

Baca Juga: 5 Hal Gila yang Bakal Terjadi kalau Messi-Ronaldo Duet di Juventus

"Beberapa ada yang berlatih lebih lama dari yang lain dan mereka siap untuk tampil," kata Solskjaer menambahkan.

Menurut Solskjaer, penting untuk memberikan menit tampil kepada pemain sebelum kompetisi bergulir.

Man United akan menjalani musim yang panjang pada kompetisi 2020-2021.

Untuk itu, penting bagi Manchester United untuk mempersiapkan setiap pemain yang ada.

Baca Juga: Edu Berikan Mesut Oezil Saran Agar Bisa Kembali ke Skuad Inti Arsenal

Solskjaer sendiri dibekali pemain terbaik jelang laga melawan Aston Villa.

Pemain seperti Luke Shaw berada di dalam kondisi yang prima dan siap tampil.

Solskjaer tentu berharap timnya bisa meraih hasil maksimal meski hanya berlaga di pertandingan persahabatan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P