Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Salah satu dari tiga gol yang dicetak timnas U-19 Indonesia dalam laga melawan timnas U-19 Arab Saudi lahir dari kaki pemain Persija Jakarta.
Ada pemain Persija Jakarta yang diturunkan dalam laga timnas U-19 Indonesia menghadapi timnas U-19 Arab Saudi, Jumat (11/9/2020).
Pilar Persija Jakarta yang dimainkan oleh pelatih timnas U-19 Indonesia U-19, Shin Tae-yong, kala melawan timnas U-19 Arab Saudi adalah Braif Fatari.
Pemain Persija berumur 18 tahun itu ditempatkan oleh Shin Tae-yong untuk mengisi salah satu posisi di lini depan timnas U-19 Indonesia.
Tampil dalam starting line-up timnas U-19 Indonesia, Braif Fatari ternyata tidak menyia-nyiakan kesempatan itu.
Pasalnya, Braif berhasil menjadi pemain kunci timnas U-19 Indonesia yang sukses melakukan comeback keren melawan timnas U-19 Arab Saudi.
Seperti diketahui, timnas U-19 Arab Saudi bermain imbang 3-3 dengan timnas U-19 Indonesia.
Baca Juga: Salah Satu Fakta Menarik Jelang Timnas U-19 Indonesia vs Arab Saudi
Padahal, timnas U-19 Arab Saudi yang diarsiteki oleh Damien Hertog mampu mencetak tiga gol lebih dulu pada babak pertama.