Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

2 Pemain Tak Pernah Masuk DSP Shin Tae-yong di Kroasia, Cedera Engkel dan Masuk Rumah Sakit

By Bagas Reza Murti - Sabtu, 12 September 2020 | 14:15 WIB
Jack Brown terlihat mengalami cedera saat latihanjelang melawan Bulgaria di Stadion Igraliste NK Polet, Sventi Martin na Mauri, Kroasia, Sabtu (5/9/2020). (YOUTUBE.COM/PSSITV)

Pada laga perdana melawan Bulgaria, ada 2 pemain lagi selain Jack brown dan M Kanu absen dan tak masuk daftar susunan pemain yakni Sandi Arta Samosir, dan Andre Oktaviansyah.

Namun pada laga kedua dan ketiga, Sandi Arta dan Andre mendapat kesempatan masuk daftar susunan pemain timnas U-19 Indonesia.

Sedangkan Jack Brown dan M Kanu harus rela tak bisa ikut masuk daftar susunan pemain hingga turnamen selesai.

Baca Juga: Ekspresi Datar Shin Tae-yong Saat Timnas U-19 Comeback Lawan Arab Saudi, Bukti Garuda Muda Masih Perlu Digembleng

YOUTUBE.COM/PSSITV
Shin Tae-yong bersama penerjemahnya, Jeje yang memberikan instruksi kepada pemain timnas U-19 Indonesia pasca-laga kontra Bulgaria, Sabtu (5/9/2020).

Shin Tae-yong pun mengonfirmasi bahwa dua pemain yang tak pernah masuk ke DSP itu mengalami cedera.

"Untuk Jack Brown dan Mohammad Kanu ada cedera di engkel," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari Youtube PSSI TV pada 8 September lalu.

"Hari ini sudah dibawa ke rumah sakit, untuk dilakukan MRI. Kita harus lihat dulu hasilnya seperti apa."

"Baru setelah itu kita putuskan harus berapa lama mereka beristirahat, dan tindakan apa yang kita ambil," tambahnya.

Pasca-aga terakhir melawan Arab Saudi, Shin Tae-yong mengapresasi semangat juang anak asuhnya hingga bisa memaksakan hasil imbang setelah tertinggal 0-3.