Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Penyerang Persib Bandung, Geoffrey Castilion mengungkapkan alasan di balik terganggunya pemulihan kebugaran tubuhnya ke tahap ideal.
Striker asal Belanda itu mulanya sempat mengalami cedera engkel pada beberapa waktu lalu.
Akibat cedera tersebut, Castillion terpaksa harus menepi dari sesi latihan selama beberapa hari.
Secara perlahan, cedera tersebut akhirnya bisa pulih.
Buktinya, Castillion dimainkan saat laga uji coba kontra Tira Persikabo, Sabtu (5/9/2020).
Baca Juga: Para Pemain Persib Dilatih Ketajaman dan Berpikir Cepat dalam Ambil Keputusan
Meski sudah fit, namun jebolan akademi AFC Ajax itu masih dituntut berlatih lebih keras guna mengembalikan kebugaran 100 persen.
Hanya saja, proses Castillion untuk kembali ke performa terbaiknya sedikit terganggu dengan suhu di Bandung yang sedang tinggi.
Beberapa waktu terakhir, cuaca di Kota Kembang memang tengah panas-panasnya.
Castillion yang kurang terbiasa dengan kondisi tersebut harus ekstra lagi untuk beradaptasi.
Baca Juga: Gim Internal Persib Pengganti Laga Kontra Bhayangkara FC Dapat Disaksikan di Youtube