Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Sebanyak 17 klub Liga 1 2020 sudah menggelar sesi latihan jelang tampil kembali di kompetisi kasta tertinggi di Indonesia itu pada 1 Oktober mendatang.
Hanya satu klub Liga 1 2020 yang juga belum menggelar sesi latihan yakni PSM Makassar.
Cukup disayangkan PSM Makassar belum juga berlatih.
Sebab, Liga 1 2020 akan mulai kembali digelar dalam kurun waktu 18 hari ke depan.
Artinya PSM Makassar hanya punya waktu kurang dari tiga pekan untuk mempersiapkan tim.
Sejauh ini juga tidak diketahui kapan tim asuhan Bojan Hodak itu berlatih.
Baca Juga: Jakarta PSBB Total, Persita Belum Ada Rencana Siapkan Home Base Alternatif
Kabarnya PSM Makassar kesulitan untuk mencari tempat latihan.
Hal tersebut karena Stadion Andi Mattalatta, Makassar, Sulawesi Selatan, sedang direnovasi.
Belum latihannya PSM Makassar mengundang komentar dari Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru (LIB), Akhmad Hadian Lukita.
Baca Juga: Luis Suarez dan Arturo Vidal Tidak Masuk Skuad untuk Uji Coba Pertama Barcelona
Ia mengatakan sejauh ini tidak ada komunikasi antara PSM Makassar dengan PT LIB terkait belum latihan.
“Kami tidak komunikasi dengan PSM Makassar,” kata Akhmad Hadian Lukita.
“Kami tidak ikut campur soal belum latihan mereka,” ucap Akhmad Hadian Lukita menambahkan.
Baca Juga: Reaksi Kevin De Bruyne Usai Lionel Messi Batal Gabung Manchester City
Belum latihannya PSM Makassar bukan berarti tim berjulukan Juku Eja itu batal ikut Liga 1 2020.
Kata Akhmad Hadian Lukita, semua klub sudah sepakat ikut serta tampil di Liga 1 2020.
Selain itu PSM Makassar juga sudah menentukan homebasenya.
Baca Juga: Hasil Liga Inggris - Willian Hat-trick Assist, Arsenal Gilas Fulham 3-0
Juara Piala Indonesia 2019 itu memutuskan berkandang di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, bersama dengan Persija Jakarta dan Bali United.
“Seluruh klub komitmen ikut menyemarakkan Liga 1 2020,” kata Akhmad Hadian Lukita.