Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Nasib penyelenggaraan Piala Thomas dan Uber 2020 yang dijadwalkan pada 3-11 Oktober di Aarhus, Denmark akan ditentukan Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) hari ini atau Minggu (13/9/2020).
Langkah tersebut dilakukan setelah lima negara memutuskan mundur dari turnamen Piala Thomas dan Uber 2020 yakni Australia, Taiwan, Thailand, Indonesia, dan Korea Selatan.
Belum diketahui apaka akah akan ada undian baru dengan lebih sedikit negara peserta atau turnamen tersebut dibatalkan.
BWF rencananya akan membahas hal ini selama pertemuan dewan darurat virtual mereka hari ini menyusul banyaknya negara yang menarik diri.
Baca Juga: BREAKING NEWS - Korea Bergabung dengan Indonesia Mundur dari Piala Thomas dan Uber 2020
BWF telah menemukan dua negara peserta pengganti Piala Thomas dan Uber 2020 yaitu Finlandia dan Swedia.
Kedua negara tersebut menerima undangan BWF untuk mengisi kekosongan slot tim Thomas. Tetapi, muncul pertanyaan tentang kualitas turnamen tersebut.
BWF juga pernah mengundang Hong Kong dan Singapura, tetapi mereka menolaknya.
Dari 16 tim, hanya tersisa 12 tim, bahkan dengan masuknya Finlandia dan Swedia sebelum batas waktu pendaftaran pada 18 September.
Undangan kepada Finlandia mengundang pertanyaan karena negara tersebut tidak finis di urutan delapan besar pada Kejuaraan Beregu Eropa putra, Februari lalu.