Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Direktur Olahraga Paris Saint-Germain (PSG) menyebut para pemainnya kehilangan akal sehat setelah laga melawan Olympique Marseille diwarnai kerusuhan.
PSG menjamu Olympique Marseille di Stadion Parc des Prince dalam laga pekan kedua Liga Prancis 2020-2021, Minggu (13/9/2020) atau Senin dini hari WIB.
Dalam duel panas bertajuk Le Classique atau partai klasik itu, PSG menelan kekalahan dari tim tamu dengan skor akhir 0-1.
Satu-satunya gol dicetak oleh winger Marseille, Florian Thauvin, pada menit ke-31.
Laga PSG versus Marseille ini menjadi sorotan tak hanya karena merupakan partai klasik tetapi juga karena diwarnai dengan kerusuhan.
Baca Juga: Dibumbui 5 Kartu Merah, Thomas Tuchel Kecam Kerusuhan Laga PSG Vs Marseille
Akibatnya, Jerome Brisard selaku wasit yang memimpin jalannya laga mengeluarkan 17 kartu untuk kedua belah kubu.
Jumlah kartu ini menjadi rekor terbanyak dalam ajang Ligue 1 alias Liga Prancis pada abad ke-21.
Puncak kerusuhan dari pertandingan tersebut terjadi pada injury time atau lebih tepatnya pada menit ke-90+6.