Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persebaya Surabaya, Aji Santoso buka suara terkait rencana yang akan dilakukan timnya jelang kompetisi Liga 1 2020 kembali dimulai.
Kompetisi Liga 1 2020 akan kembali digelar pada awal Oktober mendatang.
Untuk Persebaya sendiri kelanjutan kompetisi dimulai dengan menghadapi PSS Sleman.
Duel keduanya akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta pada 1 Oktober 2020.
Tak terasa, kini waktu persiapan yang ada hanya menyisakan kurang lebih 16 hari.
Baca Juga: Nil Maizar Percaya pada Kekuatan Seadanya di Skuad Persela
Oleh sebab itu, Persebaya sudah mulai berlatih terkait teknis di lapangan.
Seperti halnya yang dilakukan pada Senin, (14/9/2020), Aji Santoso memberikan menu latihan taktikal set piece kepada anak asuhnya.
Program ini akan terus dilakukan oleh skuad Bajul Ijo dalam beberapa minggu ke depan.