Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Calon Tandem Baru Mbappe, Mulai dari Ronaldo sampai Messi

By Ade Jayadireja - Selasa, 15 September 2020 | 07:00 WIB
Penyerang timnas Prancis, Kylian Mbappe (kanan), mencetak gol ke gawang Swedia pada laga UEFA Nations League di Friends Arena Solna, 5 September 2020. (TWITTER.COM/MBAPPEGOALS_)

BOLASPORT.COM - Setelah menikmati duet maut bareng Neymar di Paris Saint-Germain (PSG), Kylian Mbappe bakal menemui tandem baru andai jadi berganti seragam.

Gonjang-ganjing seputar masa depan Kylian Mbappe bersama PSG tengah menjadi tajuk utama di berbagai media olahraga.

Kabarnya, sang bomber sudah memberi tahu raksasa Prancis tentang niatnya untuk hengkang selepas musim 2020-2021.

Kondisi tersebut lantas membuat sang bomber dikaitkan dengan sejumlah klub top Eropa.

Dilansir BolaSport.com dari Daily Star, berikut ini empat tim yang berpotensi menggaet Mbappe dan calon tandemnya nanti:

Baca Juga: Bukan Cuma Neymar, Ini Daftar Teman Messi yang Jadi Korban Rasialis

LIVERPOOL

Liverpool jadi tim yang paling reguler dihubungkan dengan Mbappe.

The Reds sendiri saat ini memiliki trio lini depan sangat mematikan.

Mereka harus menjual salah satu dari Roberto Firmino, Mohamed Salah, atau Sadio Mane untuk menciptakan ruang bagi Mbappe di tim utama.

REAL MADRID

Selain Liverpool, klub yang rutin dikaitkan dengan Mbappe adalah Real Madrid.

Mantan gelandang PSG, Jerome Rothen, mengklaim bahwa transfer Mbappe ke Los Blancos nyaris rampung sebelum virus corona menyerang.

"Saya tahu dari sumber di dalam klub bahwa kesepakatan untuk memboyong Kylian Mbappe ke Real Madrid nyaris tuntas," kata Rothen kepada Radio Montecarlo.

"Akan tetapi, dengan kejadian seperti ini (pandemi Covid-19), saya yakin kedatangan Mbappe ke Real Madrid akan ditunda," ujar Rothen menambahkan.

Mbappe bisa menciptakan duet maut bareng Karim Benzema andai jadi mendarat di Estadio Santiago Bernabeu. Koneksi Prancis.

Baca Juga: Buntut Pembubaran Pasar di GBLA Menyeret Persib, PT LIB Angkat Bicara

MANCHESTER CITY

Duet Mbappe dan Lionel Messi bisa saja terjadi. Namun bukan di Barcelona, melainkan Manchester City.

The Citizens diyakini bakal melakukan pergerakan ketika kontrak Messi di Barca habis pada 2021.

Di saat bersamaan, bukan mustahil sang raksasa Inggris juga akan memboyong Mbappe.

Perlu diingat bahwa klub kepunyaan Syeikh Mansour itu memiliki otot finansial luar biasa.

Berapapun harga yang diminta PSG untuk Mbappe, City menyanggupinya.

JUVENTUS

Juventus punya kekuatan finansial ketika memboyong Cristiano Ronaldo dari Real Madrid pada 2018.

Jadi, mungkin saja mereka melakukan hal serupa kepada Mbappe tahun depan.

Ambisi menjuarai Liga Champions bakal mendorong Bianconeri untuk melakukan segala cara, termasuk menyatukan dua juru gedor haus gol.

Bisa bayangkan Mbappe bertandem dengan Ronaldo di Juventus?

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P