Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan gelandang AC Milan, Lucas Biglia, akhirnya menemukan pelabuhan baru untuk kariernya.
Lucas Biglia pernah menjadi salah satu gelandang paling top di Liga Italia.
Memperkuat Lazio pada selang 2013-2017 dan terakhir berbaju AC Milan pada 2017-2020, Lucas Biglia dikenal merupakan gelandang metronom dengan akurasi operan tinggi.
Kini berusia 34 tahun, Lucas Biglia sudah dilepas AC Milan pada akhir musim 2019-2020 setelah kontraknya habis.
Baca Juga: LULUS! Dapat Lisensi, Andrea Pirlo Sah Jadi Pelatih Kepala Juventus
Gangguan cedera ikut mempengaruhi penurunan performa gelandang asal Argentina ini dalam beberapa musim terakhir.
Senin (14/9/2020), Biglia akhirnya resmi mendapatkan klub baru untuk melanjutkan kariernya.
Pengoleksi 58 caps untuk timnas Argentina ini bakal merumput di Liga Turki di musim 2020-2021.
Klub yang diperkuatnya adalah tim promosi Fatih Karagumruk atau juga dikenal dengan nama Karagumrukspor.
Yang menarik, Fatih Karagumruk memiliki jersey utama berwarna strip merah-hitam, mirip dengan AC Milan.
Baca Juga: Susunan Pemain Brighton vs Chelsea - Debut Dua Rekrutan Baru The Blues
????⚫️????????#EfsaneyeTanıkOl#KaragümrükGeldi pic.twitter.com/SO65jNIGmY
— Fatih Karagümrük SK (@karagumruk_sk) September 14, 2020
Fatih Karagumruk mengumumkan secara resmi perekrutan Biglia lewat akun Twitter-nya.
Seperti dikutip Bolasport.com dari Tuttomercatoweb, Biglia menandatangani kontrak selama 2 tahun dengan gaji 1 juta euro per musim.
Di Fatih Karagumruk, Biglia bereuni dengan beberapa pemain Liga Italia lainnya.
Ada kiper Emiliano Viviano (eks kiper Brescia, Sampdoria), gelandang Cristobal Jorquera (eks Genoa, Parma) dan bek Ervin Zukanovic (eks Sampdoria, AS Roma, Genoa).