Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hanya 10 hari setelah membuat sejarah di timnas U-21 Inggris, Jude Bellingham tampil gemilang membawa Borussia Dortmund menang telak di DFB Pokal.
Jude Bellingham disebut-sebut sebagai anak ajaib terbaru Inggris.
Jebolan akademi Birmingham City ini menjadi pemain termuda yang dimainkan di laga kompetitif sepanjang sejarah klub ketika merumput di Piala Liga dalam usia 16 tahun 38 hari pada 6 Agustus tahun lalu.
Jude Bellingham tampil impresif di Divisi Championship musim lalu, mencetak 4 gol dalam 41 penampilan.
Baca Juga: RESMI - Eks Gelandang AC Milan Pindah ke Tim Merah-Hitam Liga Turki
Klub raksasa Liga Inggris, Manchester United, sempat disebut-sebut menginginkannya, tetapi Jude Bellingham malah memilih destinasi di luar Inggris.
Mengikuti jejak wonderkid Inggris sebelumnya, Jadon Sancho, Bellingham menerima pinangan klub Bundesliga, Borussia Dortmund, pada 20 Juli lalu.
Bellingham membuat sejarah pada 4 September lalu dengan menjadi pemain termuda timnas U-21 Inggris saat tampil menghadapi Kosovo.
Pemain kelahiran 29 Juni 2003 ini melengkapi rekornya dengan juga mencetak gol pada pertandingan tersebut.
Senin (14/9/2020) di Schauinsland-Reisen-Arena, Borussia Dortmund tampil di babak pertama DFB Pokal melawan tuan rumah MSV Duisburg.
Pelatih Borussia Dortmund, Lucien Favre, tidak ragu untuk memainkan Bellingham sebagai starter.
Bellingham diturunkan sejak menit pertama bersama tiga anak ajaib lainnya: Sancho (20 tahun), Erling Haaland (20), Giovanni Reyna (17).
Baca Juga: LULUS! Dapat Lisensi, Andrea Pirlo Sah Jadi Pelatih Kepala Juventus
Debutando con el pie derecho: Jude Bellingham ⚽ #DFBPokal pic.twitter.com/cIPYkHix3z
— ESPN Deportes (@ESPNDeportes) September 14, 2020
Tidak menyia-nyiakan kesempatan, Bellingham langsung mencetak gol dalam laga debutnya bersama tim utama Borussia Dortmund ini.
Torehannya di menit ke-30 berperan membawa Borussia Dortmund berpesta gol.
Borussia Dortmund menang 5-0 dengan gol-gol lain disumbangkan oleh Sancho (menit ke-15), Thorgan Hazard (penalti 39'), Giovanni Reyna (50'), Marco Reus (58').
Pada pertandingan lain babak pertama DFB Pokal yang berlangsung Senin (14/9/2020), Arminia Bielefeld tersingkir setelah kalah 0-1 dari Rot-Weiss Essen.
Arminia Bielefeld menyusul Hertha Berlin sebagai klub Bundesliga 1 yang sudah masuk kotak di babak pertama DFB Pokal.
Pada 11 September lalu, Hertha Berlin kalah 4-5 dari Eintracht Braunschweig.
Baca Juga: Ikuti Jejak Lionel Messi, Luis Suarez Bakal Bertahan di Barcelona
Hasil Lengkap DFB Pokal, Senin (14/9/2020):