Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Baru Berusia 17 Tahun 77 Hari, Jude Bellingham Sah Jadi Pencetak Gol Termuda Borussia Dortmund

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Selasa, 15 September 2020 | 11:45 WIB
Pemain muda Borussia Dortmund asal Inggris, Jude Bellingham. (TWITTER @BVB)

BOLASPORT.COM - Jude Bellingham berhasil memecahkan rekor pada laga debutnya bersama Borussia Dortmund.

Jude Bellingham melakoni laga perdana bersama Borussia Dortmund ketika mengalahkan MSV Duisburg 5-0 pada putaran pertama DFB Pokal, Selasa (15/9/2020) dini hari WIB.

Tak tanggung-tanggung, wonderkid yang baru didatangkan dari Birmingham City pada musim 2020 ini langsung mengukir gol dalam laga debutnya bersama tim utama Die Borussen.

Berduel di Schauinsland-Reisen-Arena, Bellingham sukses menyumbang satu dari lima gol yang dibuat Dortmund.

Bellingham yang bermain sejak menit awal mampu mencetak gol pada menit ke-30.

Menerima umpan backheel dari Thorgan Hazard, Bellingham mampu melepaskan sepakan kaki kanan yang gagal ditepis dengan baik oleh kiper Duisburg.

Baca Juga: Pelatih Bayer Leverkusen Akan Selalu Jadi Ayah Buat Pemain Belanda Keturunan Indonesia Ini

Adapun keempat gol Dortmund lainnya dikemas oleh Sancho (menit ke-15), Thorgan Hazard (penalti 39'), Giovanni Reyna (50'), dan Marco Reus (58').

Gol perdana Bellingham ini menjadi catatan manis tersendiri bagi sang pemain.

Dilansir BolaSport.com dari Goal International, Bellingham kini tercatat sebagai pencetak gol termuda dalam sejarah Dortmund.

Bellingham mengukir gol pada usia 17 tahun dan 77 hari.

Baca Juga: PSG Jual Mbappe dengan Harga Super Gila, Siapa Sanggup Bayar?

Ia pun memecahkan rekor sebelumnya yang dipegang oleh Nuri Sahin ketika masih berusia 17 tahun 82 hari.

Sahin mencetak gol itu ketika Dortmund mengalahkan Nuenrberg 2-1 d ajang Bundesliga pada musim 2005-2006.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P