Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tatap Liga 1, Ardi Idrus Percaya pada Progam Latihan Pelatih Persib

By Ibnu Shiddiq NF - Selasa, 15 September 2020 | 15:00 WIB
Bek kiri Persib Bandung, Ardi Idrus. (ALVINO HANAFI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Bek sayap Persib Bandung, Ardi Idrus optimistis Maung Bandung meraih target pada lanjutan Liga 1 2020.

Kick-off lanjutan Liga 1 kurang dari dua pekan lagi bakal bergulir, yakni mulai 1 Oktober mendatang.

Persib Bandung dijadwalkan akan bertolak ke markas Madura United pada Minggu (4/10/2020).

Baca Juga: Buntut Pembubaran Pasar di GBLA Menyeret Persib, PT LIB Angkat Bicara

Bek sayap Persib, Ardi Idrus mengaku sudah tak sabar ingin segera menggiring si kulit bundar di kompetisi teratas Tanah Air.

Untuk itu, pemain asal Ternate itu terus membenahi segala persiapan, baik persiapan fisik maupun mental.

Ardi juga semakin percaya diri mengingat telah mendapat progam latihan yang bagus dari pelatih Robert Alberts.

"Saya rasa kita semua terus menunjukkan peningkatan yang cukup bagus," ucapnya dikutip BolaSport dari laman resmi klub.

"Kita tahu kompetisi sudah berhenti lama. Tapi, saya siap karena tim pelatih sudah memberikan program yang sangat baik untuk pemain," imbuhnya.

 Baca Juga: Pelatih Persib Setuju Liga 1 Dilanjutkan Meski Ada Pemain Covid-19

Selain itu guna mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan, Ardi juga selalu menerapkan segala anjuran dan perintah dari tim pelatih.

Seperti tetap memakai masker kemana pun, menjaga pola makan sehat, dan memperbanyak istirahat.

Dengan demikian diharapkan seluruh skuad Persib tetap prima sepanjang pelaksanaan Liga 1.

"Yang penting sekarang kita harus menjalankan instruksi dari tim pelatih dengan sebaik-baiknya. Jaga pola makan dan istirahat yang bagus," katanya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P