Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Skripsi Andrea Pirlo yang membawanya lulus mendapatkan lisensi pelatih UEFA Pro dirilis buat publik di situs resmi FIGC (Federasi Sepak Bola Italia).
Andrea Pirlo resmi mendapatkan lisensi pelatih UEFA Pro pada Senin (14/9/2020).
Sudah sah menjadi pelatih kepala Juventus di Liga Italia musim ini, Andrea Pirlo dinyatakan lulus setelah mempresentasikan skripsi berjudul Il Mio Calcio di depan para dosen penguji.
Seperti dikutip dari Tuttomercatoweb, Pirlo dinyatakan lulus dengan meraih nilai 107 dari kemungkinan maksimal 110.
Baca Juga: LULUS! Dapat Lisensi, Andrea Pirlo Sah Jadi Pelatih Kepala Juventus
Seperti umumnya sebuah skripsi, ada halaman yang diperuntukkan bagi ucapan terima kasih.
Pirlo mengucapkan terima kasih kepada nyaris semua pelatih yang pernah menanganinya, baik di level klub maupun tim nasional.
Di level klub, Pirlo menyebut nama-nama: Adelio Moro, Edy Reja, Giuseppe Materazzi, Roy Hodgson, Mircea Lucescu, Luigi Simoni, Franco Colomba, Carlo Mazzone, Carlo Ancelotti, Leonardo, Antonio Conte, Massimiliano Allegri, dan Patrick Vieira.
Moro-Reja-Materazzi-Mazzone menangani Pirlo di Brescia, Hodgson-Lucescu-Simoni di Inter Milan, Colomba di Reggina, Ancelotti-Leonardo- Allegri di AC Milan, Conte-Allegri di Juventus, dan Vieira di New York City.
Baca Juga: Andrea Pirlo Pemuja Antonio Conte, Juventus Balik ke Formasi 3-5-2
Sementara di timnas Italia ada nama Marco Tardelli, Claudio Gentile, Giovanni Trapattoni, Marcello Lippi, Roberto Donadoni, dan Cesare Prandelli.
Tardelli bekerja sama dengan Pirlo di Italia U-21, Gentile di Italia U-23, dan sisanya di timnas senior.
Tidak semua pelatih disebut oleh Pirlo karena ada tiga yang absen.
Mereka yang tidak mendapatkan ucapan terima kasih dari Pirlo adalah Jason Kreis yang sebentar menangani New York City, Paolo Ferrario di Brescia pada 1997-1998, dan Fatih Terim.
Nama yang disebut terakhir ini menarik karena Fatih Terim adalah pelatih pertama Pirlo ketika dia memperkuat AC Milan.
Baca Juga: Alasan Adrien Rabiot Sebut Andrea Pirlo Pelatih Sempurna
Pada musim 2000-2001, AC Milan melakukan perombakan besar-besaran dengan mendatangkan Terim sebagai pelatih setelah dia sukses di Fiorentina.
AC Milan juga merekrut banyak pemain baru seperti Rui Costa, Filippo Inzaghi, Javi Moreno, Massimo Donati, dan Andrea Pirlo termasuk di dalamnya.
Namun, Pirlo mengalami mimpi buruk selama 10 pekan pertama Liga Italia di AC Milan saat tim masih dilatih Terim.
Pirlo hanya dimainkan total selama 33 menit!
Peruntungan Pirlo berubah setelah AC Milan memecat Terim pada November 2001 dan menggantinya dengan Ancelotti.
Di tangan Ancelotti, Pirlo menemukan performa terbaik sampai menjadi gelandang metronom legendaris AC Milan dan timnas Italia.