Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

TC Lanjutan Timnas U-16 Indonesia Bakal Diikuti oleh Enam Pemain Anyar

By Wila Wildayanti - Minggu, 20 September 2020 | 21:45 WIB
Para pemain timnas U-16 Indonesia mengenangkan sarung tangan medis saat melangsungkan TC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada Senin (6/7/2020) (PSSI)

BOLASPORT.COM - Hadir enam pemain anyar yang akan mengikuti pemusatan latihan (TC) lanjutan timnas U-19 Indonesia di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, mulai Senin (21/9/2020).

Sebanyak 30 pemain dipimpin langsung oleh Bima Sakti dalam menjalani TC lanjutan timnas U-19 Indonesia.

Meski Piala Asia U-16 2020 telah ditunda hingga awal 2021 nanti, timnas U-16 Indonesia tetap akan menjalani TC setiap bulannya.

Timnas U-16 Indonesia menggelar TC karena diharapkan para pemain tetap menjalani kekompakan untuk persiapan menuju Piala Asia U-16 2020.

Baca Juga: Hasil Liga Prancis - Tuah Mbappe Sembuh dari COVID-19, PSG Libas Nice 3-0

Pemusatan ini rencananya digelar selama tiga pekan kedepan untuk tetap meningkatkan dan menjaga kemampuan para pemain di tengah pandemi Covid-19 ini.

Sebelumnya tim asuhan Bima Sakti ini telah menggelar latihan pada 9 Agustus sampai 28 Agustus 2020.

Pada TC tersebut timnas U-16 juga sempat menjalani laga uji coba yakni dengan dua hasil kemanangan dan satu kali ditahan imbang.

Untuk mempersiapkan timnas U-16 ini, Bima Sakti pun terus memberi kesempatan kepada para pemain baru, dan kami ini enam pemain bakal mengikuti TC lanjutan ini.