Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kena Semprot Lagi, Bek Terbaik Dunia Milik Liverpool Disebut Malas dan Tak Peduli

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 22 September 2020 | 16:00 WIB
Bek Liverpool, Virgil van Dijk. (TWITTER.COM/LFCDATA)

BOLASPORT.COM - Bek tengah Liverpool, Virgil van Dijk, mendapatkan kritik lagi soal penampilannya dengan sebutan malas dan tidak peduli.

Kemampuan Virgil van Dijk di lini belakang memang tidak bisa diragukan lagi.

Kontribusinya sebagai seorang bek tengah terbukti sudah berhasil memberikan trofi-trofi bergengsi untuk Liverpool dalam dua musim terakhir.

Sejak bergabung dengan Liverpool pada Januari 2018, Van Dijk telah mempersembahkan trofi Liga Champions, Piala Super Eropa, Piala Dunia Antarklub, dan Liga Inggris.

Akan tetapi, pemain asal Belanda itu sempat membuat kesalahan pada pekan pertama Liga Inggris musim 2020-2021.

Baca Juga: Manchester City Buktikan Diri Jadi Raja Awal Musim di Liga Inggris

Van Dijk sempat melakukan blunder yang bikin Liverpool kebobolan saat berjumpa Leeds United, Sabtu (12/9/2020).

Aksi ceroboh Van Dijk tersebut pun mengundang berbagai respons dari para mantan pemain Liga Inggris, termasuk legenda Liverpool, Jamie Carragher.

Carragher bahkan menyebut Van Dijk dengan sebutan sombong karena terlalu meremehkan Leeds.