Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Asing Madura United Rasa Persija Jakarta di Liga 1 2020

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 22 September 2020 | 15:55 WIB
Selebrasi penyerang Persija Jakarta, Bruno Lopes seusai mencetak gol bagi skuat Macan Kemayoran.

BOLASPORT.COM - Madura United saat ini memiliki tiga pemain asing setelah Emmanuel Oti Essigba memutuskan mundur dari tim jelang Liga 1 2020 bergulir.

Ketiga pemain asing yang masih membela Madura United adalah Jaimerson Xavier, Bruno Matos, dan Jacob Pepper.

Dua diantaranya itu adalah mantan pemain asing Persija Jakarta yakni Jaimerson Xavier dan Bruno Matos.

Jaimerson Xavier memperkuat Persija Jakarta pada musim 2018, sementara Bruno Matos satu tahun berikutnya.

Madura United sejatinya masih memiliki satu slot pemain asing untuk didaftarkan di Liga 1 2020.

Seperti diketahui, PSSI telah membuka bursa transfer pemain mulai 21 September sampai 18 Oktober 2020.

Baca Juga: Persebaya Minta Waktu untuk Cari Homebase Lanjutan Liga 1 2020

Kesempatan itu akan dimaksimalkan Madura United untuk menambah lini depan tim dengan mendatangkan satu pemain asing.

Rumor beredar bahwa mantan pemain Persija Jakarta musim 2017, Bruno Lopes, akan memperkuat Madura United di Liga 1 2020.