Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pilar andalan Manchester City, Kevin de Bruyne, mengklaim bahwa klubnya akan memenangkan semua gelar pada musim ini.
Manchester City mengalami musim 2019-2020 yang mengecewakan dengan hampir tak meraih gelar satu pun.
Di ajang Liga Inggris, Manchester City gagal mengangkat trofi lantaran finis di posisi kedua dengan tertinggal 18 poin dari Liverpool.
The Citizens, julukan Manchester City, juga tersingkir dari Liga Champions setelah dikalahkan Olympique Lyon pada babak perempat final.
Baca Juga: Jadwal Piala Liga Inggris - Chelsea dan Arsenal Main Malam Ini, Liverpool dan Man City Besok
Tak hanya itu, pasukan Pep Guardiola pun tak berhasil menjuarai Piala FA karena takluk dari Arsenal di partai final.
Mereka hanya sukses mengangkat trofi setelah menang dari Aston Villa di partai final Piala Liga Inggris.
Kegagalan musim lalu itu membuat Kevin de Bruyne semakin termotivasi untuk meraih hasil lebih baik pada musim ini.
Baca Juga: VIDEO - Momen Memalukan Kevin De Bruyne Si Raja Assist Liga Inggris
Pencetak 58 gol dan 90 assist dalam 223 penampilan bersama Man City itu meyakini bahwa klubnya bisa memenangkan empat gelar pada musim ini antara lain Liga Inggris, Liga Champions, Piala FA, dan Piala Liga Inggris.
"Saya pikir motivasi tidak berubah jika Anda menang atau kalah," kata De Bruyne seperti dikutip BolaSport.com dari The Telegraph.
"Ketika Anda memulai musim baru, ada aspirasi baru, Anda ingin menang sebanyak mungkin dan kami ingin memenangkan segalanya.
"Bagi kami, keempat (trofi) itu adalah tujuan kami, itulah mentalitasnya. Ini jelas sangat sulit, tetapi kami memasuki hari Senin dengan mengetahui bahwa itu akan menjadi pertandingan yang sangat sulit."
"Kami tidak banyak berlatih tapi saya pikir performanya sangat bagus dan itu bagus untuk kami," ujarnya mengakhiri.
Baca Juga: David Silva, Satu Sosok yang Tak Pernah Bisa Ditandingi Kevin De Bruyne
De Bruyne sendiri menyumbang satu gol dalam kemenangan Man City atas Wolverhampton Wanderers dengan skor 3-1 dalam laga perdana Liga Inggris, Senin (21/9/2020) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.
Gol-gol The Citizens lainnya berasal dari kaki Phil Foden (32'), dan Gabriel Jesus (90+5').
Adapun Wolves sempat mempersempit defisit berkat sundulan Raul Jimenez (78').