Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Mantan pemain Tottenham Hotspur, Dimitar Berbatov, merasa kepulangan Gareth Bale ke klub tersebut tidak perlu dirayakan.
Gareth Bale akhirnya kembali ke Tottenham Hotspur dengan status pinjaman pada musim 2020-2021.
Bale sempat menjadi salah satu bagian penting Spurs dari 2007 hingga 2013.
Setelah tujuh tahun membela Real Madrid, Bale kini memutuskan untuk pulang ke Tottenham Hotspur.
Dimitar Berbatov punya pandangan tersendiri terkait keputusan Bale ini.
Baca Juga: Dicampakkan Lagi dari Skuad, Mikel Arteta: Arsenal Bisa Berkembang Tanpa Mesut Oezil
"Meski Anda seorang pemain besar, tim yang Anda tinggalkan tetap bisa sukses," kata Berbatov seperti dilansir BolaSport.com dari Marca.
"Tidak ada pemain yang lebih besar dari klub, tetapi Real Madrid akan baik-baik saja," kata Berbatov menambahkan.
Berbatov mengakui bahwa Bale memang meninggalkan catatan menarik di Real Madrid.
Bale terlibat dalam empat gelar juara Liga Champions yang pernah diraih oleh Real Madrid.
Baca Juga: VIDEO - Parade Gol Jahat Suarez yang Bikin Atletico Menderita
Catatan ini tidak lantas membuat Bale sulit digantikan di klub tersebut.
Berbatov merasa bahwa Real Madrid punya pengalaman lebih buruk dibandingkan dengan kepergian Bale.
Kondisi ini membuat klub tersebut bisa menemukan cara untuk mengisi kekosongan yang ditinggalkan Bale.