Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Bermula dari umpan silang Leroy Sane ke dalam kotak penalti Sevilla, Lewandowski kemudian menyundul bola ke Thomas Mueller.
Mueller lalu mengembalikan bola ke Lewandowski yang dengan mudah mencocor si kulit bulat dengan tendangan kaki kanan.
Baca Juga: Curhatan Zlatan Ibrahimovic Usai Dinyatakan Positif COVID-19
Namun, wasit Anthony Taylor menganulir gol Lewandowski karena tayangan ulang dari Video Assistant Referee (VAR) menunjukkan Lewandowski berada dalam posisi offside.
Skor 1-1 antara Bayern Muenchen dan Sevilla tetap tidak berubah hingga babak kedua selesai. Pertandingan mesti dilanjutkan ke fase perpanjangan waktu.
Bayern Muenchen menciptakan gol keduanya pada menit ke-104 lewat Javi Martinez.
Martinez baru masuk pada menit ke-99 untuk menggantikan Lucas Hernandez.